Sulit Cari Lawan, PSSI Sebut Brunei Jadi Kandidat Pengganti Bangladesh

Bangladesh dipastikan batal menjadi lawan uji coba Timnas Indonesia

Minggu, 16 Januari 2022 | 10:00 WIB
Ketum PSSI, Mochamad Iriawan. (Dok. Suara.com)

Ketum PSSI, Mochamad Iriawan. (Dok. Suara.com)

chatwithamelia.xyz - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengaku sulit mencari lawan pengganti Bangladesh untuk melawan Timnas Indonesia di tengah pandemi Covid-19.

Aturan ketat di Tanah Air membuat tim-tim berpikir ulang supaya bisa melawan Timnas Indonesia. Apalagi, skuad Garuda ingin menggelar FIFA Matchday di rumah sendiri.

Adapun sebelumnya laga kontra Bangladesh digelar di Bali pada 24 dan 27 Januari 2022. Namun batal karena skuad Bangladesh beberapa belum melakukan suntik vaksin sebagai syarat utama masuk ke wilayah Indonesia.

Baca Juga: Manchester City Bungkam Chelsea, Berikut Klasemen Terbaru Liga Inggris

"Sampai sekarang masih belum ada keputusan (pengganti). Sebab, situasinya berubah karena omicron. Kalau nanti situasinya berubah menjadi lebih baik, kami akan lakukan komunikasi kembali," Kata Iriawan kepada awak media, Jumat (14/1/2022).

"Kalau daftar calon lawan Timnas Indonesia sebenarnya sudah ada. Namun karena situasi, kami belum bisa sampaikan," terangnya.

Timnas Indonesia harus memanfaatkan periode FIFA Matchday pada 24 Januari - 1 Februari 2022. Sebab, laga tersebut berpeluang menambah poin di ranking FIFA.

Baca Juga: Aston Villa Imbangi Man United, Berikut Klasemen Terbaru Liga Inggris

Mantan Kapolda Metro Jaya itu menerangkan ada beberapa negara berminat melawan Timnas Indonesia, salah satunya Brunei Darussalam. Namun, belum ada keputusan pasti karena melihat situasi dan kondisi Covid-19.

PSSI ingin duel berlangsung di Bali agar dekat para pemain karena Seri 4 BRI Liga 1 berlangsung di Pulau Dewata. Sementara saat ini tidak ada penerbangan internasional yang langsung menuju Bali.

Tentu hal tersebut menjadi pertimbangan calon lawan Timnas Indonesia untuk datang. Belum lagi ada aturan karantina kesehatan meski sudah vaksin lengkap.

Baca Juga: Bersama IMS, Suara.com Gelar Lokakarya Keberlangsungan Bisnis Media Lokal

"Pengganti Bangladesh sebagai lawan Timnas Indonesia satu di antaranya adalah Brunei Darussalam," tambah pria yang akrab dipanggil Iwan Bule tersebut.

"Namun, Brunei Darussalam dan negara lainnya juga pasti berpikir untuk datang ke Indonesia. Sementara penerbangan internasional ke Bali juga masih ditutup," pungkasnya.

Baca Juga: Video Aksi Brutal Pemain Ghana Jotos Wajah Striker Gabong di Piala Afrika

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak