chatwithamelia.xyz - Timnas Indonesia U-23 satu grup dengan Malaysia di Piala AFF U-23 2022. Nur Azfar Fikri Azhar mengaku tak gentar lawan Skuad Garuda.
Gelandang Timnas Malaysia U-23 tersebut menyoroti penggawa Timnas Indonesia yang diperkuat oleh pemain dari tim senior.
Menurutnya, hal itu cukup menjadi ancaman, tetapi ia mengatakan Malaysia memiliki level yang tak jauh beda ketimbang Timnas Indonesia U-23.
Baca Juga: Punya 400 Juta Follower, Segini Tarif Sekali Endorse di Instagram Ronaldo
Kendati timnas Indonesia yang merupakan juara bertahan dianggap kandidat favorit juara, Nur Azfar Fikri Azhar tak gentar. Mereka siap meladeni Pratama Arhan dan kawan-kawan.
“Beberapa dari mereka (pemain Timnas Indonesia U-23) berasal dari tim senior. Tetapi, saya yakin level kami sama,” kata Nur Azfar Fikri Azhar dikutip dari The Star, Kamis (10/2/2022).
“Kami harus memberikan yang terbaik dan bermain tanpa rasa takut. Kami butuh motivasi untuk mencoba mengalahkan tim kuat ini,” tambah pemain Terengganu FC II berusia 22 tahun tersebut.
Baca Juga: Tiga Tim Indonesia Masuk 10 Besar Klub Termahal di Asia Tenggara
Kepercayaan diri Nur Azfar Fikri Azhar cukup berdasar jika melihat kiprah Malaysia di Kualifikasi Piala Asia U-23 di mana merka berhasil lolos ke putaran final.
Malaysia merupakan satu dari empat tim Asia Tenggara yang berhasil melaju ke Piala Asia U-23 2022 setelah mengungguli Thailand, Laos dan Mongolia pada Grup J babak kualifikasi pada Oktober 2021 lalu.
Mereka lolos ke Piala Asia U-23 2022 bersama Thailand, Vietnam, dan Singapura selaku tuan rumah.
Baca Juga: Deretan Pemain dengan Koleksi Gelar Terbanyak di Real Madrid
Laga Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia di Grup B Piala AFF U-23 2022 akan berlangsung pada matchday ketiga di Stadion Morodok Techo National, Phnom Penh, Kamboja, pada Senin, 21 Februari 2022.