chatwithamelia.xyz - Timnas Indonesia menjadi peserta terlemah kedua di Piala Asia 2023 berdasarkan FIFA ranking Desember 2023. Sementara, di bawah Pasukan Garuda, masih ada Hongkong.
Diketahui, peringkat FIFA Desember 2023, Timnas Indonesia menempati urutan ke-146, sementara itu, Hongkong berada di posisi 150 dunia.
Sebelumnya, Hongkong saat undiang babak grup Piala Asia 2023 digelar, peringkat FIFA-nya lebih tinggi dari Timnas Indonesia.
Baca Juga: Perlawanan PSIS Atas Sanksi Berat sampai Akhir Musim BRI Liga 1
Namum, dari serangkaian pertandingan internasional (FIFA Matchday) yang dilakoni Timnas asuhan Shin Tae-yong menuai hasil positif, membuat Pasukan Garuda menyalip Hongkong.
Dilansir laman FIFA, dari 24 peserta Piala Asia 2023, secara tidak langsung Indonesia menempati urutan ke-23 bila merujuk peringkat FIFA.
Selain ada tim terlemah, tentunya Piala Asia 2023 diikuti Tim Nasional yang kuat. Bahkan, mereka biasa dijuluki raksasa asia.
Tim terkuat saat ini di Asia adalah Jepang, dengan berperingkat 17 dunia. Setelah Jepang, ada Iran yang menempati posisi 21 dunia, dan Korea Selatan di ranking 23.
Jepang merupakan salah satu musuh Indonesia di Grup D Piala Asia 2023. Selain Samurai Biru, Pasukan Garuda juga akan menghadapi Irak dan Vietnam.
Rencananya Piala Asia 2023 akan digelar mulai 12 Januari sampai 10 Februari 2024, semua laga berlangsung di Qatar.
Baca Juga: Karena 'Kesalahan' Persib, PSM Percaya Diri Hadapi Radja Nainggolan dkk