Hijrah ke Real Madrid, Eks Bayern Munchen Merasa Beruntung Jumpa Ancelotti

David Alaba sempat kesulitan beradaptasi di Spanyol.

Husna Rahmayunita | chatwithamelia.xyz
Kamis, 06 Januari 2022 | 17:48 WIB
David Alaba. (CHRISTOF STACHE / AFP)

David Alaba. (CHRISTOF STACHE / AFP)

chatwithamelia.xyz - Bek Real Madrid, David Alaba blak-blakan mengenai pengalamannya hijrah ke Spanyol. Ia terkesan dengan sosok sang pelatih Carlo Ancelotti.

Bukan hal mudah bagi David Alaba hidup di lingkungan baru. Ia sempat merasa sulit beradaptasi lantaran budaya Spanyol yang menurutnya sangat berbeda dengan Jerman.

David Alaba hijrah ke Real Madrid dari Bayern Munchen pada bursa transfer musim panas lalu, dan kini menjadi bagian penting dari skuad El Real.

Baca Juga: 4 Faktor yang Mungkin Bisa Ganjal Mees Hilgers Bela Timnas Indonesia

Meski terlihat baik-baik saja, David Alaba ternyata memiliki kesulitan untuk bisa beradaptasi dengan Spanyol dan adat sepak bola Negeri Matador.

Pemain timnas Austria ini dibuat terkejut dengan perbedaan sangat mencolok antara Jerman dan Spanyol, keanehan yang membuatnya merasa sendiri.

Dikutip dari Marca, Alaba menyebut sering duduk di restoran sendirian dan menjadi pelanggan pertama yang datang di restoran tersebut.

Baca Juga: Persiapan FIFA Matchday Bulan Maret, PSSI Lobi Runner-up Piala Dunia 2018

Bek Real Madrid, David Alaba. (GABRIEL BOUYS / AFP)
Bek Real Madrid, David Alaba. (GABRIEL BOUYS / AFP)

Namun ketika ia pergi, orang-orang justru baru datang ke restoran tersebut untuk makan atau sekadar mengobrol bersama teman.

"Jadwal di sini sangat berbeda dan itu merupakan perubahan besar bagi saya. Terutama di musim panas, kehidupan terhenti total di sore hari," ucap Alaba.

"Ketika saya pertama kali di sini dan ingin makan malam, saya akan tiba di restoran pada pukul 20.00 dan sering duduk sendirian. Ketika saya pergi, pelanggan pertama datang," imbuhnya.

Baca Juga: Rival Timnas Indonesia di FIFA Matchday, PSSI Lobi Yunani dan Kroasia

Selain itu kendala bahasa juga sempat menyulitkan Alaba dalam beradaptasi di skuad Real Madrid. Ia merasa beruntung memiliki pelatih sekaliber Carlo Ancelotti.

Memiliki pengalaman dilatih di Bayern Munchen oleh Ancelotti membuat Alabarsangat memahami apa yang dimaksud sang pelatih meski tak memahami bahasa Sapnyol.

"Carlo Ancelotti berbicara bahasa Spanyol dengan sempurna. Namun, semua orang di Munchen juga memahaminya dengan baik," ujar Alaba.

Baca Juga: Tak Punya Pelatih, Tajikistan Batal Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday

"Semua orang di sana berbicara Bahasa Inggris dengan sangat baik. Dia adalah orang kelas satu dan bisa membawa pengalaman luar biasa.

"Dia mencintai pekerjaannya dan mencoba untuk terus mengembangkan kami sebagai pemain sehingga kami selalu tampil di level tertinggi.

"Yang paling membuat saya terkesan adalah, betapa laparnya dia untuk sukses," imbuhnya.

Selama berkostum Real Madrid, Alaba sudah memainkan 18 pertandingan dan menorehkan satu gol saat membela El Real bermain melawan Barcelona di Stadion Camp Nou.

(Eko Isdiyanto)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Yang sabar ya, Pratama Arhan!

bolatainment | 08:50 WIB

Persib Bandung akan memperkenalkan tim, sponsor, jersey, hingga program-program unggulannya untuk musim kompetisi 2024/2025. Acara akan berlangsung, Minggu (4/8) di Ctra Arena, Kota Bandung

bolatainment | 11:55 WIB

Bobotoh pemegang Passport Planet Persib langsung merasakan hak istimewa saat menyaksikan pertandingan semifinal leg kedua Persib kontra Bali United di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu, (18/5). Kemudahan mendapatkan tiket menjadi satu hak istimewanya.

bolatainment | 22:36 WIB

Persib Bandung berbagi kebahagiaan di bulan Ramadan dengan mengunjungi Panti Sosial Tresna Werdha Budi Pertiwi di Jl. Sancang, Bandung, Selasa (26/3) .

bolatainment | 16:22 WIB

kegemaran Gen-Z berolahraga ini tampak dengan kehadiran mereka yang sangat antusias daat pembukaan toko JD Sport di Bandung. Acara di sana terlihat menjadi sorotan utama bagi generasi muda, khususnya Gen Z.

bolatainment | 15:47 WIB

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong balik ke kampung halamannya, Korea Selatan ketika tim Garuda memasuki masa libur.

bolatainment | 14:37 WIB

Bidadari voli Indonesia, Yolla Yuliana memperkenalkan sosok yang akan mengubahnya loging status baru. Janda cantik ini membuka sosok lelaki yang akan jadi imamnya.

bolatainment | 12:40 WIB

Pemain Israel, Sagiv Jehezkel yang membela klub Turki, Antalyaspor diamankan aparat setempat usai menunjukkan pesan diduga mengacu pada perang Israel-Hamas.

bolatainment | 06:47 WIB

Azizah Salsha, istri Pratama Arhan salah satu bek Timnas Indonesia blak-blakan alasan belum ingin punya momongan.

bolatainment | 10:24 WIB

Maria Vania, sosok yang familiar dalam acara olahraga di saluran televisi terkemuka Indonesia, terus mempertahankan penampilannya sebagai seorang presenter dan figur publik.

bolatainment | 09:55 WIB

Berikut adalah beberapa pevoli cantik Indonesia yang sebanding dengan kecantikan Yolla.

bolatainment | 22:38 WIB

Budi Sudarsono eks pemain Timnas dengan julukan "Si Piton" membeberkan perbedaan timnas pada zamanya dengan saat ini dibawah asuhan Shin tae-yong

bolatainment | 09:00 WIB

Witan Sulaiman rela meninggalkan istrinya yang tengah hamil tua demi bergabung bersama Timnas Indonesia untuk pemusatan latihan di Turki jelang Piala Asia

bolatainment | 21:17 WIB

Alasan Andre Rosiade Nikahkan Putrinya, Azizah Salsha dengan Pratama Arhan, Bek Timnas Indonesia

bolatainment | 17:00 WIB

Jawab cepat Pratama Arhan, gombalan Bek Timnas bikin Azizah Salsha meleyot hingga sebut coach Shin Tae-yong pelatih paling galak.

bolatainment | 15:58 WIB

Mengenal sosok Aislin Konig, tunangan Justin Hubner pemain Timnas Indonesia dengan nilai pasar tertinggi.

bolatainment | 14:41 WIB

Asnawi Mangkualam kapten Timnas Indonesia selain dirumorkan memiliki hubungan dengan Fuji kini jada sosok artis ini yang juga diisukan sedang dekatnya

bolatainment | 09:15 WIB

Ekspresi Asnawi Mangkualam, Kapten Timnas Indonesia jadi sorotan saat rayakan ulang tahun Steffi Zamora

bolatainment | 08:17 WIB
Tampilkan lebih banyak