chatwithamelia.xyz - Gelandang Manchester City, Phil Foden, baru-baru ini terlibat insiden baku hantam dengan orang tak dikenal. Aksinya pun kemudian viral di media sosial.
Sebuah video pemukulan tersebar di media sosial saat Phil Foden dan keluarganya datang ke AO Arena, Manchester, untuk menyaksikan pertandingan tinju antara Kell Brook vs Amir Khan, Minggu (20/02/22) WIB.
Dalam duel yang berlangsung di AO Arena Kota Manchester itu, sederet figur kenamaan Inggris datang untuk menyaksikan duel ini. Phil Foden yang kebetulan merupakan warga Stockport, wilayah di region Greater Manchester, Inggris.
Baca Juga: Hattrick Blunder, Meikayla Moore Cetak 3 Gol Bunuh Diri saat Lawan AS
Selayaknya figur papan atas lainnya, Foden berkesempatan masuk ke hingga ke backstage. Tak disangka, di Backstage sebuah insiden baku hantam tercipta.
Saat itu, Foden beserta keluarganya hendak masuk ke dalam ruangan dan dikerumuni oleh beberapa orang tak dikenal.
Dilaporkan oleh berbagai sumber, diyakini beberapa orang tak dikenal ini melecehkan pemain berusia 21 tahun tersebut dan keluarganya.
Baca Juga: Media Singapura Sebut Malaysia U-23 Terancam Bahaya di Piala AFF U-23 2022
Terlihat dalam video yang beredar, Foden sempat mengabaikan pelecehan tersebut dan masuk ke ruangan. Hanya saja, seorang wanita yang diyakini adalah ibunya, bersitegang dengan kelompok orang tak dikenal itu.
Adu mulut antara sang ibu dan orang tak dikenal itu pun berakhir dengan kontak fisik, di mana ibunda Foden mendorong salah satu orang tak dikenal itu hingga terjatuh.
Melihat perlakuan ini, orang tak dikenal itu pun melancarkan bogem mentah ke arah wajah ibu Foden. Hal ini lantas menimbulkan perselisihan dan baku hantam.
Baca Juga: Daftar Top Skor Liga Inggris, Mohamed Salah Tak Terkejar
Nampak seseorang yang berada dekat dengan ibu Foden membalas pukulan tersebut sembari mengusir orang-orang tak dikenal itu.
Foden pun tak tinggal diam dan juga mencoba ikut menghajar orang-orang tersebut. Hingga akhirnya, orang-orang ini pun mundur dan menjauh dari penggawa Man City tersebut dan keluarganya.
Pernyataan Man City dan Kepolisian atas Insiden Ini
Baca Juga: Deretan Pemain Abroad Termahal Indonesia, Nomor 1 Tembus Rp 6 Miliar
Video insiden baku hantam itu pun lantas beredar luas di media sosial. Tak ayal, video ini sampai di tangan pihak klub, Manchester City.
Dilansir dari laman Independent, Man City terkejut dengan insiden pemukulan yang diterima penggawanya dan keluarganya.
“Pihak klub mengetahui video yang beredar di media sosial yang menunjukkan Phil Foden dan keluarganya dilecehkan,” bunyi pernyataan Manchester City.
“Kami terkejut akan pelecehan dan serangan berikutnya terhadap salah satu anggota keluarga Phil. Kami akan terus memberikan Phil dan keluarganya semua dukungan dan bantuan yang mereka butuhkan,” lanjut pernyataan itu.
Sedangkan pihak berwajib mengaku belum mendapat laporan atas insiden ini. Hanya saja, kepolisian Manchester atau Greater Manchester Police (GMP) mengetahui video tersebut.
“GMP mengetahui video yang beredar di media sosial menunjukkan keributan di arena AO tadi malam. Kami tengah melakukan beberapa penyelidikan lebih lanjut tentang keadaan di sekitar insiden itu,” bunyi pernyataan GMP.
(Kontributor: Zulfikar Pamungkas)