Bolatimes.com - Ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow tersingkir lebih cepat di Japan Open 2019.
Hal itu menyusul kekalahan di babak pertama dari pasangan Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue, pada Selasa (23/7/2019).
Bertanding di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Tontowi/Winny takluk dua game langsung dengan skor 15-21 dan 13-21.
Baca Juga:
Singkirkan Zu untuk Kedua Kalinya, Anthony Melaju ke Babak Kedua Japan Open
Hasil ini menjadi antiklimaks dimana Tontowi/Winny mampu melaju hingga ke babak perempat final pada turnamen Indonesia Open 2019 yang memiliki level lebih tinggi.
Sekadar informasi, Japan Open 2019 merupakan turnamen BWF World Tour Super level 750. Sedangkan Indonesia Open 2019 yang berakhir pekan lalu satu level di atasnya.
Baca Juga:
Tandang ke Makassar, Persija Minta Jatah Tambahan untuk Jakmania
Sedangkan hasil berbeda diraih dua ganda campuran lainnya, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.
Praveen/Melati harus bersusah payah untuk meraih tiket babak kedua Japan Open 2019.
Ganda campuran ranking enam dunia itu bermain rubber game melawan wakil tuan rumah Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo, dengan skor 21-15, 19-21, dan 21-10.
Baca Juga:
Kata Liliyana Natsir Tentang Performa Ganda Campuran Indonesia Sekarang
Sementara Hafiz/Gloria menang straight game atas pasangan Malaysia, Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai, 21-19 dan 21-18.
Kemenangan di Japan Open 2019 ini membuat rekor pertemuan kedua pasangan imbang 1-1.
Sebelumnya Goh/Shevon mempermalukan Hafiz/Gloria di babak kedua Indonesia Open 2019, Kamis (18/7) lalu, dengan skor 21-15 dan 21-18.
Baca Juga:
Amir Khan Klaim Sepakati Pertarungan dengan Pacquiao di Arab, Benarkah?
Berita Terkait
-
Daftar Tim yang Sudah Tersingkir dari Piala AFF U-23 2023, Timnas Indonesia U-23 Harap-harap Cemas
-
Daftar Negara yang Tersingkir dari SEA Games 2023
-
6 Negara yang Resmi Tersingkir dari Piala AFF 2022, Ada Sang Juara 4 Kali
-
Meksiko Menang Lawan Arab Saudi Tapi Tersingkir di Piala Dunia, Pelatihnya Ikut-ikutan 'Menyingkir'
-
Daftar 9 Negara yang Tersingkir dari Piala Dunia 2022, Meksiko Paling Pahit
-
Dua Negara yang Tersingkir dari Piala Dunia 2022, Termasuk Tuan Rumah
-
Australia Open 2022: Empat Wakil Indonesia Main di Laga Pembuka
-
5 Negara ASEAN Resmi Tersingkir dari Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Brunei Jadi Lumbung Gol
-
Sepak Terjang Liliyana Natsir, Legenda Bulu Tangkis Indonesia yang Masuk Hall of Fame BWF
-
Soal SK Magang Tontowi Ahmad, PBSI Tak Merasa Salah Buat Keputusan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Membangun Ekonomi Inklusif: Komitmen Pemuda di Youth Economic Summit 2024
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports