Bolatimes.com - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil meraih poin setelah mengalahkan wakil Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Hasil tersebut membuat Indonesia sementara unggul 2-0 atas Malaysia di perempat final Piala Thomas.
Pada laga perempat final Piala Thomas yang digelar di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Jumat (15/9/2021), Marcus/Kevin menang 21-17, 16-21 dan 21-15.
Pada gim pertama, pasangan Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik merebut poin pertama namun dapat disamakan Marcus/Kevin. Kedua pasangan masih saling mengejar poin namun Marcus/Kevin gencar melakukan smes dan unggul 8-5.
Baca Juga:
Pelatih Persib Bandung Sudah Perbaiki Lini Depan Jelang Hadapi Bhayangkara
Marcus/ Kevin masih tetap memimpin hingga interval 11-6. Aaron/Soh masih tetap terus mengejar Minions--julukan Marcus/ Kevin dengan pengembalian bola yang akurat. Smesh Marcus ke tubuh membuat Indonesia unggul 19-15.
Smes keras Kevin yang dinyatakan masuk setelah sempat minta di review lawan, akhirnya memastikan pasangan Indonesia memenangi gim pertama 21-17 setelah bermain selama 17 menit.
Pada gim kedua, ganda putra Malaysia sempat unggul 2-0, namun Minions menyamakan poin 2-2. Pengembalian bola yang gagal sempat membuat pasangan Malaysia unggul 6-3.
Baca Juga:
PSS Sleman Bungkam Barito Putera, Berikut Klasemen Terbaru Liga 1 2021/2022
Marcus/Kevin menyamakan poin 7-7 namun Aaron Chia/Soh Wooi Yik kembali memimpin dan unggul 11-9 saat interval. Ganda putra Malaysia ini akhirnya merebut gim kedua dengan 21-16 setelah Kevin gagal mengembalikan bola
Di gim ketiga ketat di awal, keduanya saling mengejar poin di awal dan Marcus/Kevin sempat memimpin 4-2. Namun ganda putra Malaysia ini menyamakan poin 4-4 dan berbalik memimpin 6-4.
Marcus/Kevin sempat menyamakan poin 7-7 dan balik memimpin 8-7 setelah bola pengembalian gagal melewati net. Minion masih tetap memimpin dan unggul 11-8 di interval.
Baca Juga:
Drama 5 Gol, PSS Sleman Bungkam Barito Putera
Gim ketiga akhirnya direbut oleh Marcus/Kevin dengan skor 21-15 setelah bola smes Kevin gagal dikembalikan lawan. Hasil tersebut membuat Indonesia sementara unggul 2-0 atas Malaysia.
Pada partai ketiga, Indonesia menurunkan tunggal kedua Jonatan Christie yang akan menghadapi wakil Malaysia Ng Tze Yong.
(Suara.com)
Baca Juga:
Dua Kali Hadapi Australia di Grup G, Shin Tae-yong: Situasi yang Tak Ideal
Berita Terkait
-
Debut Tertunda, Kevin/Rahmat Diprediksi Main di Korea Masters 2023
-
27 Atlet yang Resmi Jadi PNS Kemenpora, Ada Anthony Ginting hingga Kevin Sanjaya
-
Mengenal Rahmat Hidayat, Pasangan Baru Kevin Sanjaya Sukamuljo
-
Marcus Gideon Cedera, Kevin Sanjaya Sukamuljo Pilih Rahmat Hidayat Jadi Tandem Baru
-
Cedera, Marcus/Kevin dan Shesar Hiren Rhustavito Mundur dari Indonesia Open 2023
-
Tumbang di Singapore Open 2023, Marcus/Kevin Akui Tampil Jelek
-
Hasil Singapore Open 2023: Diwarnai Skor Afrika, Marcus/Kevin Menang Mudah Lawan Duo Taiwan
-
Jadwal Dua Wakil Indonesia di Semifinal Thailand Open 2023: Minions dan Bagas/Fikri Siap Tempur
-
Hasil Thailand Open 2023: Dua Wakil Indonesia Melesat ke Semifinal
-
Jadwal Wakil Indonesia di Perempat Final Thailand Open 2023: Kevin/Marcus Cs Beraksi
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Membangun Ekonomi Inklusif: Komitmen Pemuda di Youth Economic Summit 2024
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports