Bolatimes.com - Mantan juara dunia UFC kelas ringan, Khabib Nurmagomedov selama ini ternyata tak pernah mempermasalahkan bayaran usai mentas dan menjadi juara di Oktagon.
Menutup karier dengan 29 kemenangan, Khabib Nurmagomedov tentu bisa dikatakan petarung UFC paling sukses karena tak pernah merasakan kekalahan.
Sederet kemenangan tersebut tentu membuat Khabib Nurmagomedov meraup pundi-pundi uang, bahkan melebihi siapa pun petarung yang pernah ia lawan.
Baca Juga:
Persib Bandung Jadi Tim yang Paling Sedikit Kebobolan di Liga 1 2021
Selain itu Khabib Nurmagomedov juga menutup kariernya sebagai petarung dengan titel juara dunia kelas ringan UFC, tentu ini mendatangkan rejeki nomplok.
Namun begitu, siapa sangka Khabib ternyata tak pernah memusingkan soal uang dan hal ini membuat Dana White selaku Presiden UFC kebingungan.
Saking penasarannya dengan itu, Dana White bahkan sampai bertanya kepada manajer Khabib, Ali Abdelaziz perihal uang bayaran tersebut.
Baca Juga:
7 Potret Gemas Rayyanza Malik Ahmad, Anak Kedua Bos Rans Cilegon FC
"Setahun yang lalu, Dana bertanya ke Ali, 'Kenapa Khabib tak pernah bertanya berapa banyak uang yang akan saya berikan kepadanya?" ucap Khabib kepada ESPN.
"Ini menarik, saya memberi tahu orang-orang dan mereka tidak mengerti dengan itu, Saya tak tahu mengapa.''
"Jelas, semua orang suka dengan uang karena uang itu penting. Tapi bagi saya, itu bukan segalanya. Saya punya uang, saya dalam kondisi baik," imbuhnya.
Baca Juga:
Habis Marah-marah, Cristiano Ronaldo Pamer Tim Pemenang
Ada dua poin yang dilihat Khabib terkait uang, pertama waktu untuk mengggunakan uang itu dan kedua adalah akan diapakan uang yang sudah didapatkannya itu.
Bagi pria berusia 33 tahun itu, uang bukanlah segalanya karena menurutnya dalam hidup pasti ada titik akhir.
"Jika Tuhan memberi saya waktu untuk membelanjakan uang itu, maka itu baik untuk saya. Karena menghasilkan uang itu baik," ujar Khabib.
Baca Juga:
Usai Menangi Ballon d'Or Ketujuh, Lionel Messi Langsung Diare
"Namun bagaimana saya akan membelanjakan uang itu, itu poin selanjutnya. Saya sudah selesai (pensiun).''
"Sekarang soal bagaimana saya akan menghabiskan uang, waktu, ketenaran dan semua yang telah Tuhan berikan kepada saya.''
"Untuk hidup, untuk gelar juara, posisi dalam hidup ini dan semuanya harus berakhir. Hari akhir pasti datang, saya punya olahraga dalam hidup saya.''
"Namun tidak MMA, kini untuk kehidupan nyata tanpa oktagon. Kini saya memiliki hidup saya, selama 32-33 tahun terakhrir saya terkurung.''
"Setiap hari dan sepanjang hari, saya bergulat dan sparring. Kini saya bebas dan saya ingin hidup seperti orang biasa," pungkas Khabib Nurmagomedov.
Berita Terkait
-
Profil Amir Ibragimov, Wonderkid Manchester United yang Jago Baca Al-Quran
-
Detik-detik Kebrutalan Pemain Fiji Terhadap Pemain Timnas Indonesia U-20, Serasa Nonton UFC
-
Daftar Pemain UFC Calon Lawan Jeka Saragih, Ada Lawan Islam Makhachev
-
Profil Islam Makhachev, Petarung Muslim yang Berhasil Pertahankan Gelar Juara UFC
-
Kata-kata Jeka Saragih usai Jadi Petarung Indonesia Pertama di UFC
-
Cetak Sejarah, Jeka Saragih Resmi Dikontrak UFC
-
Keok dari Anshul Jubli, Jeka Saragih Minta Maaf hingga Berterima Kasih kepada Pembully
-
Bikin TKO Jeka Saragih, Anshul Jubli Kasih Pernyataan Menohok
-
Psywar Tengil Jeka Saragih Berbuah Hasil Pahit, Gagal Dapat Kontrak UFC
-
Profil Anshul Jubli, 'King of Lions' Rival Jeka Saragih di Final Road to UFC
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Membangun Ekonomi Inklusif: Komitmen Pemuda di Youth Economic Summit 2024
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports