Bolatimes.com - Kabar mengejutkan hadir dari Kento Momota. Pebulu tangkis unggulan dunia asal Jepang itu memutuskan mundur dari BWF World Tour Finals 2021.
Keputusan untuk mundur ini diambil Kento Momota setelah sempat menjalani pertandingan melawan tunggal putra India, Lakshya Sen, pada laga perdana Grup A Rabu (1/12/2021).
Kento Momota mundur saat skor baru 1-1, diketahui bahwa ia tak lagi kuat menahan sakit di bagian pinggang. Kondisi cedera ini disebut Kento Momota membuatnya kesulitan bermain.
Baca Juga:
5 Legenda Ramai-ramai Tolak Messi Raih Gelar Ballon d'Or 2021
Meski tak mampu melanjutkan laga dan akhirnya mundur dari turnamen, Kento Momota tetap merupakan pebulutangkis unggulan.
Saat ini, Kento Momota berada di peringkat kedua tunggal putra terbaik dunia. Posisi ranking satu yang sempat ditempatinya kini diduduki atlet Denmark, Viktor Axelsen.
Berikut fakta-fakta menarik Kento Momota.
Baca Juga:
Sejarah Rivalitas Suporter PSIM Yogyakarta dengan PSS Sleman
1. Dilatih Orang Indonesia
Tak banyak diketahui bahwa kehebatan yang dimiliki Kento Momota saat ini sebagai seorang pebulu tangkis diasah oleh pelatih asal Indonesia. Adalah Imam Tohari yang menjadi pelatih Momota saat masih duduk di SMP Tomioka.
Imam Tohari akhirnya mampu membawa Kento Momota menjadi juara dunia junior pada 2012 lalu. Bakat yang dipoles itu akhirnya membuat Momota bisa berkembang hingga sekarang.
Baca Juga:
Diproyeksikan Bela Timnas, Mees Hilgers Mengaku Punya Marga Indonesia
2. Terjerat Kasus Judi Ilegal
Saat berada di perjalanan menuju sukses, Momota pernah terjerat kasus judi ilegal. Hal ini membuat perjalanannya menjadi penuh dengan lika-liku.
Pada 2016 lalu, Momota terciduk mendatangi tempat judi ilegal di Tokyo bersama temannya di tim nasional bulu tangkis Jepang, Kenichi Tago.
Baca Juga:
Greysia/Apriyani Kalah Dua Set Lawan Kim/Kong di BWF World Tour Finals 2021
Karena judi ilegal sangat dilarang di Jepang, atas tindakannya tersebut Momota mendapatkan larangan bermain hingga 2017 dan karena hal itu dia melewatkan Olimpiade 2016.
3. Masuk Guinness World Records
Kehebatan Kento Momota di atas lapangan membuatnya masuk ke dalam catatan Guinness World Records sebagai pebulu tangkis tunggal putra yang mampu meraih gelar terbanyak dalam satu tahun.
Torehan ini dicetak Momota saat menjuarai 11 turnamen sepanjang musim kompetisi BWF 2019. Catatan ini melewati rekor sebelumnya yang dipegang Lee Chong Wei dengan 10 gelar pada 2010.
4. Alami Kecelakaan
Nasib nahas sempat menimpa Kento Momota pada awal tahun 2020. Mobil yang ia kendarai mengalami kecelakaan. Ironisnya, kecelakaan tersebut terjadi beberapa jam seusai dirinya memenangi turnamen bulu tangkis Malaysia Masters.
Kecelakaan itu membuat Momota mengalami cedera cukup parah di beberapa bagian tubuh dan membuatnya absen di banyak pertandingan.
Itulah sederet fakta soal Kento Momota.
Berita Terkait
-
Prediksi Skor, H2H, Susunan Pemain Laga 16 Besar Piala Asia 2023 antara Bahrain vs Jepang, Siapa yang Menang?
-
Timnas Indonesia vs Australia Jadi Laga Pembuka Babak 16 Besar Piala Asia, Ini Jadwal Lengkapnya!
-
Australia Bukan Jepang, Timnas Indonesia Berpeluang Bisa Beri Kejutan Jika Memperhatikan Hal Ini
-
Indonesia Terpuruk di Piala Asia 2023, Pelatih Jepang Mengaku Lebih Cerdik dan Agresif: Kami Bisa Mengendalikan
-
Usai Timnas Indonesia Dicukur Jepang, Shin Tae-yong: Saya Melatih Tim Terlemah
-
Hajar Timnas Indonesia, Pelatih Jepang Mengaku Senang
-
Dipuji Hajime Moriyasu, Shin Tae-yong Malah Berharap Jepang Kalah dari Korea Selatan
-
Ayase Ueda Prediksi Timnas Indonesia akan Mengerikan di Masa Depan: Indonesia Patut Diperhitungkan
-
Timnas Indonesia Langsung Pulang? Shin Tae-yong Tak Ingin Pemainnya Stres dan Pilih Lakukan Ini
-
Hajime Moriyasu Kagum dengan Timnas Indonesia Sekarang ketimbang Dulu, Shin Tae-yong Bawa Perkembangan Pesat
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Membangun Ekonomi Inklusif: Komitmen Pemuda di Youth Economic Summit 2024
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports