Bolatimes.com - Ganda putra Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana memastikan diri lolos ke 16 besar Korea Open 2022 setelah menang walkover (WO), sedangkan Anthony Ginting tumbang.
Bagas/Fikri melaju ke babak berikutnya tanpa keringat setelah lawannya asal Korea Selatan Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol mengundurkan diri jelang pertandingan di hari pertama Korea Open 2022 yang digelar di Stadion Suncheon, Selasa (5/4/2022).
Juara All England 2022 Bagas/Fikri menjaga asa di Korea Open 2022. Mereka menyusul keberhasilan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Adrianto yang lebih dahulu menang.
Baca Juga:
Olivier Giroud Bongkar Penyebab AC Milan Gagal Menang lawan Bologna
Fajar/Rian mengalahkan tuan rumah Gwang Min-na/Jon Seong-noh. Kemenangan didapat pasangan berjuluk FajRi selepas melakoni dua gim dengan skor 21-16 dan 21-12.
Nasib berbeda didapat oleh tunggal putra Anthony Ginting yang mesti angkat koper di babak pertama Korea Open 2022. Menjadi salah satu unggulan Indonesia, Ginting tak bisa meneruskan perjuangan ke babak berikutnya.
Anthony Ginting ditekuk wakil Prancis Lucas Claerbout. Dalam duel yang berlangsung sengit itu, Ginting kalah dengan skor 16-21 dan 13-21.
Baca Juga:
Louis van Gaal Berjuang Lawan Kanker, Virgil van Dijk Ingin Persembahkan Hal Tak Terlupakan
Di hari pertama Korea Open 2022, enam wakil Indonesia dijadwalkan berlaga. Selain ketiga wakil di atas, ada ganda putra Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin serta tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito.
Andai kedua ganda putra menang lawan rival masing-masing, diprediksi akan terjadi perang saudara wakil Indonesia di babak lanjutan Korea Open 2022.
Baca Juga:
Kisah Haru Dimas Juliono, Pemain Timnas U-19 yang Jalani Puasa Ramadan di Korsel
Berita Terkait
-
Jadwal Wakil Indonesia di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023 Hari Ini: Bagas/Fikri Lawan Unggulan Jepang
-
Gugur di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023, Fajar/Rian Akui Tak Bermain Bagus
-
Jadwal Wakil Indonesia di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023 Hari Ini: Fajar/Rian Lawan Duo Taiwan
-
Jadwal Wakil Indonesia di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023 Hari Ini: Duel Jonatan Christie vs Lee Zii Jia
-
Update Ranking Terbaru BWF: Fajar/Rian Masih Adem di Puncak, Ginting Tempel Axelsen
-
Fajar/Rian Gugur di Australian Open 2023, Coach Naga Api Soroti Permainan Monoton
-
Hasil Japan Open 2023: Tak Berdaya, Fajar/Rian Kalah Lee Yang/Wang Chi Lin di Babak Semifinal
-
Jadwal Semifinal Japan Open 2023: Indonesia Loloskan 3 Wakil, Ada Gregoria Mariska Tunjung
-
Hasil Japan Open 2023: Fajar/Rian, Jonatan Christie, dan Gregoria Mariska Tunjung Lolos ke Semifinal
-
Jadwal Japan Open 2023 Hari Ini: Fajar/Rian Ditantang Ganda Denmark
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Membangun Ekonomi Inklusif: Komitmen Pemuda di Youth Economic Summit 2024
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports