Bolatimes.com - Real Madrid rayakan kemenangan Liga Champions dengan melakukan parade dengan menggunakan bus atap terbuka di Ibukota Spanyol pada Minggu (27/5/2018). Kapten Real Madrid, Sergio Ramos memimpin parade itu dengan menyanyikan sebuah lagu, tetapi lagu itu justru berisi sindiran kepada klub satu kota mereka, Atletico Madrid.
Real Madrid berhasil menjuarai Liga Champions musim 2017/18 setelah mengalahkan Liverpool dengan skor 3-1.
Kemenangan itu sekaligus membuat Los Blancos meraih trofi Liga Champions yang ke-13 dan mengukir sejarah dengan menjuarai Liga Champions tiga musim berturut-turut.
Baca Juga:
Resmi Gabung Liverpool, Firmino Bantu Fabinho Beradaptasi
Kemenangan itu pun dilengkapi dengan parade menggunakan bus atap terbuka berkeliling di pusat kota Madrid setelah pertandingan.
Kapten Real Madrid, Sergio Ramos yang memimpin parade itu menyanyikan sebuah lagu untuk memeriahkan parade tersebut. Dinukil dari Sportbible, lagu yang Ramos nyanyikan ternyata berisi sindiran yang ditujukan kepada klub satu kota mereka, Aletico Madrid.
Baca Juga:
8 Fakta di Balik Kekalahan Timnas U-19 Vs Persis Solo
Sumber foto: Instagram
"Kami akan menyanyikan sebuah lagu, karena terkadang beberapa orang lupa," ucap Ramos memimpin.
"Biarkan semua orang Indian (Atletico) tahu siapa yang bertanggung jawab di ibukota,"
Baca Juga:
Tuntut Fasilitas Latihan, Pelatih Persib Ancam Hengkang
Julukan yang menyebut suku asli Amerika Utara itu memang sering diucapkan oleh pendukung Real Madird kepada Atletico sejak lama.
Sebutan itu berkaitan lantaran Atletico Madrid sering mendatangkan pemain dari Amerika Latin yang memiliki perawakan yang persis dengan suku Indian yang biasanya memiliki perawakan rambut hitam panjang.
Lagu sindiran itu juga bukan hanya sekadar sindiran biasa, sindiran itu juga rupanya berbau balas dendam , karena sebelumnya pemain Atletico Madrid, Juanfran juga melakukan aksi serupa ketika Atletico berhasil mengalahkan Marseille pada final Liga Europa. Kala itu Juanfran berteriak menggunakan pengeras suara saat parade kemenangan Atletico dengan mengatakan.
Baca Juga:
Petisi untuk Hukum Tindakan Ramos ke Salah Tembus 200 Ribu Orang
"Biarkan Viking (Real) tahu siapa bos ibukota," teriaknya.
Viking adalah suku bangsa dari Skandinivia yang memasuki wilayah benua Eropa pada tahun 800 dan 1050. Alasan itulah membuat Atletico menyebut Real Madrid sebagai Viking yang ingin menguasai Eropa.
Bolatimes.com/Andiarsa Nata
Berita Terkait
-
Miroslav Fernando Kembangkan Talenta di Eropa usai Terpental dari Seleksi Timnas Indonesia U-16
-
Petinggi La Liga Bongkar Skema Kylian Mbappe, Selangkah Lagi Perkuat Real Madrid
-
Euro 2024: Courtois Memastikan Dirinya Absen, Ini 4 Kiper Timnas Belgia bakal Bersaing
-
Karim Benzema Dikabarkan Ingin Meninggalkan Liga Arab Saudi dan Kembali ke Eropa
-
Simeone Ketagihan Permalukan Real Madrid, Los Blancos Punya Catatan Apik Jelang Bentrok Lawan Atletico
-
Carlo Anceloti Puas Penampilan Real Madrid, tapi Minta Pemainnya Waspadai Manuver Girona
-
Real Madrid dan Man City Bersaing Dapatkan Jasa Penguasa Si Jalak Harupat sebagai Rekrutan Anyar
-
Berbagai Kejutan Menarik di Sepanjang Musim Liga Champions
-
Catatan Lini Pertahanan Inter Milan Menakjubkan, Mampukah Atletico Madrid Bobol Gawang Nerazzuri di Liga Champion?
-
David Alaba Cedera Parah, Setelah Real Madrid Bantai Villareal 4-1 dan Pastikan Lolos 16 Besar Liga Champion
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter