Galih Priatmojo
Penyerang Zenit Petersburg, Serdar Azmun cetak brace untuk kemenangan 3-1 timnya atas Fenerbahce di babak 32 besar Liga Europa. Dukungan maksimal suporter Zenit yang luar biasa bikin merinding. [@zenit_spb /Twitter]

Bolatimes.com - Zenit Petersburg sukses menembus babak 16 besar Liga Europa usai tampil meyakinkan dengan menundukkan wakil Turki, Feberbahce di laga leg kedua babak 32 besar. Salah satu rahasia kemenangan Zenit terutama dukungan luar biasa suporter wakil Rusia itu yang aksinya bikin merinding.

Seperti dilansir dari themoscowtimes, Zenit benar-benar mendapat suntikan moral nan luar biasa jelang menghadapi leg kedua babak 32 besar Liga Europa, Kamis (21/2/2019) kemarin. Lihat saja, sebelum memasuki stadion menghadapi Fenerbahce, mereka dapat sambutan istimewa dari para suporter.

Sepanjang jalan memasuki stadion, bus para pemain Zenit Petersburg disambut nyala flare. Ratusan suporter saling berbaris di pinggir jalan dan saat bus mulai melewati mereka, flare pun menyala.

Baca Juga:
Preview Manchester United dan Liverpool, Saling Jegal Demi Amankan Posisi

Aksi keren yang bikin merinding itu seolah membakar semangat para pemain Zenit hingga akhirnya mereka sukses menekuk Fenerbahce dengan skor meyakinkan 3-1 dan mengantarnya lolos ke babak 16 besar Liga Europa.

Setelah pertandingan, pelatih Zenit Sergei Semak pun mengucapkan banyak terima kasih kepada para suporter atas "pertunjukan api yang luar biasa" dan dukungan tanpa syarat "tidak peduli bagaimana atau di mana kita bermain." Para pemain Zenit termasuk Branislav Ivanovic, Artyom Dzyuba dan Claudio Marhcisio semua menyatakan kekaguman mereka atas aksi suporter yang bikin merinding itu.

Baca Juga:
Kenalin Nih, Silvio Escobar Bomber Anyar Persija Jakarta

Zenit Petersburg akan menghadapi Villareal di babak 16 besar Liga Europa.

Load More