Bolatimes.com - Tim terbaik versi FIFA FIFpro 2019 baru saja diumumkan. Tetapi 11 pemain yang masuk di tim tersebut menuai kontroversi, Selasa (24/9/2019).
Yap, sejumlah pecinta sepak bola dunia dikejutkan dengan masuknya empat penggawa Real Madrid di deretan 11 pemain terbaik versi FIFA tersebut.
Empat nama itu yakni Sergio Ramos, Marcelo, Luka Modric hingga Eden Hazard yang baru saja didatangkan dari Chelsea.
Baca Juga:
Vietnam U-16 Tak Lolos Piala Asia, Media Ini Tuding Ada Persekongkolan
"Seorang anggota dari salah satu pertahanan terburuk di La Liga musim lalu masih di tim terbaik FIFA. Ini konyol," kata para penggemar seperti dilansir dari JayLFC.
"Apa yang Ramos, Modric, Marcelo lakukan di sini? Alexander-Arnold, N'Golo Kante adalah pemain baseball?", ungkap Nick Kred dengan sarkastis.
Tak sampai di situ, nama Ramos dan Marcelo sempat masuk daftar trending di jejaring Twitter.
Baca Juga:
Soal Pilihan Pemain Terbaik FIFA 2019, Messi Ternyata Jagokan Ronaldo
Mayoritas terkejut dan menyesalkan mereka masuk ke dalam tim terbaik versi FIFA. Tak sedikit bahkan yang mengolok-olok Ramos dan Marcelo.
Keterkejutan para pecinta sepak bola tersebut kiranya cukup wajar, apalagi jika menilik performa Real Madrid yang tampil loyo di musim lalu.
Selain tak meraih gelar di kompetisi domestik, El Real juga tersingkir di ajang Liga Champions.
Baca Juga:
Komentar Jurgen Klopp usai Sabet Gelar Pelatih Terbaik FIFA 2019
Belum lagi jika secara spesifik menilik sosok Sergio Ramos dan Marcelo yang juga makin menambah aneh jika keduanya bisa masuk tim terbaik FIFA.
Lihat saja musim lalu di kompetisi La Liga, pertahanan Real Madrid tampil sangat buruk. Mereka tercatat kebobola 46 gol.
Sementara di Liga Champions, Real Madrid kebobolan lima gol di fase penyisihan dan lima gol saat menghadapi Ajax Amsterdam di laga kandang dan tandang.
Baca Juga:
Alasan Kebugaran, Juventus Istirahatkan Ronaldo saat Hadapi Brescia
Selain nama-nama kontroversial tersebut, sebelas pemain di tim terbaik pilihan FIFA juga memunculkan dua nama baru yakni Frenkie de Jong dan Matthijs de Ligt. Keduanya adalah pilar yang membantu Ajax memenangkan liga domestik dan mencapai semi final Liga Champions. Pada musim panas 2019, De Jong pindah ke Barca, dan De Ligt ke Juventus.
Sementara di barisan penyerang, Kylian Mbappe yang tampil menawan sepanjang musim kemarin kembali bersanding bersama Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Berita Terkait
-
Meroket! Timnas Indonesia Bisa Naik 6 Peringkat Ranking FIFA Jika Menang dari Arab Saudi
-
Ranking FIFA Terbaru Timnas Indonesia, Selangkah Lagi Pecahkan Rekor Peringkat pada 2011
-
Wasit Thailand Sivakorn Pu-Udom Kembali Jadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia U-23, Erick Thohir Lapor ke FIFA?
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Mendekati Posisi Empat Besar Klasemen Liga 1, Pelatih Persik Kediri Merasa Tidak Aman
-
Bawa Nama FIFA, FIFPRO Bela 29 Pemain Kalteng Putra, Desak PSSI Intervensi Klub Bayar Gaji Serta Hentikan Proses Pidana
-
Babak Belur oleh Asutralia di 16 Besar Piala Asia, Fakta Data Baru Timnas Indonesia Termasuk Rangking FIFA
-
Lawan Australia di 16 Besar Piala Asia,Timnas Menang Dapat Tambahan Poin, Kalah Tak Dikurangi, Sesuai Regulasi FIFA
-
Bukan Timnas Indonesia Top Ranking FIFA di ASEAN, Negara Ini yang Sanggup Menggeser Vietnam
-
Ranking FIFA Timnas Indonesia Bakal Melesat Naik 10 Peringkat Jika Berhasil Kalahkan Jepang
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter