Bolatimes.com - Ada yang lebih spesial saat Liverpool mengalahkan Wolverhampton Wanderers 1-0 pada pekan ke-20 Liga Primer Inggris, Senin (30/12/2019) dini hari WIB. Ya, untuk pertama kalinya The Reds mengenakan emblem emas di dada sebagai penanda juara dunia.
Emblem emas itu sendiri didapat Liverpool usai meraih gelar juara Piala Dunia Antarklub 2019. Bertanding di final, The Reds sukses menundukkan Flamengo 1-0.
Tentu ini menjadi kesempatan langka, sebab otoritas Liga Primer Inggris sebelumnya sempat melarang Liverpool mengenakan emblem tersebut mentas di liga. Alasannya, logo yang tertera di jersey hanya boleh soal kompetisi, sponsor, serta terkait kegiatan amal dan sosial.
Baca Juga:
Liverpool Menang Terus, Berikut Klasemen Terbaru Liga Primer Inggris
Melansir dari Sky Sports, Liverpool pun melakukan banding soal larangan itu. Hasilnya positif, pihak berwenang akhirnya mengizinkan memakai emblem emas di satu pertandingan yakni melawan Wolves tersebut.
Kendati demikian, Liverpool belum diberi izin mengenakan embles emas itu di laga-laga selanjutnya. The Reds hanya boleh mengenakannya di ajang Liga Champions karena sudah mendapat restu dari FIFA.
Terkait pelarangan mengenakan emblem emas di liga sebelumnya sudah pernah dialami Manchester United pada musim 2008/2009. Kala itu Setan Merah juga berhasil menjuarai Piala Dunia Antarklub dengan mengalahkan wakil Ekuador, LDU Quito dengan skor 1-0. '
Baca Juga:
Tunggu Pelatih Anyar, Skuat Arema FC Berkumpul Pertengahan Januari
Terlepas dari permasalahan tersebut, kemenangan ini membuat Liverpool kian kokoh di puncak klasemen dengan torehan 55 poin. Mohamed Salah cs kini unggul 13 angka dari pesaing terdekat Leicester City dan 14 angka dari juara bertahan Manchester City.
Berita Terkait
-
4 Alasan Man United Harus Singkirkan Erik ten Hag
-
Xabi Alonso Benar-Benar akan Jadi Milik Liverpool, Bisa Bikin Bayern Muenchen Gigit Jari
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
MotoGP 2024: Jorge Martin bakal Asapi Francesco Bagnaia demi Merebut Gelar Juara Dunia
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
M Salah di Posisi 4, Ini 20 Pemain Teratas dengan Dua Digit Gol dan Assist
-
Gelandang Persib Banjir Dukungan Usai 1 vs 4: Declan Rice Hingga Ratusan Komentar
-
Jelang Jepang vs Indonesia, Persib dan Liverpool Kompak Lakukan Ini
-
Pemain Asal Liverpool Tegaskan Timnas Indonesia akan Jadi Pelampiasan Jepang: Tidak Punya Pilihan Lagi!
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter