Bolatimes.com - Timnas Malaysia akan mengarungi kejuaraan Piala AFF U-23 2022 tanpa dibela dua pemain andalan. Mereka adalah Wan Kuzri Wan Ahmad Kamal dan Luqman Hakim Samsuddin.
Kedua pesepak bola Malaysia tersebut kini berkarier di luar negeri alias pemain abroad. Wan Kuzri merupakan pemain klub Amerika, sedang Luqman Hakim penggawa klub Belgia.
Pelatih Timnas Malaysia U-23, Brad Maloney membenarkan jika Wan Kuzri batal bergabung ke timnya karena masih menyelesaikan urusan di Amerika Serikat.
Baca Juga:
Kevin Diks Kembali Dilirik Shin Tae-yong, FC Copenhagen Kena Imbasnya
Ia sudah memberikan waktu untuk Wan Kuzri, namun hingga batas yang ditentukan sang pemain tak bisa pulang ke Malaysia.
"Saya sudah menghubunginya pagi tadi, tetapi dia masih belum bisa menyelesaikan masalahnya. Jadi sepertinya, kami tidak bisa membawanya kali ini," ujarnya, seperti disadur dari Bernama, Rabu (9/2/2022).
Menurut Maloney, sejatinya akan sangat menyenangkan jika Wan Kuzri bergabung. Tetapi, sayangnya, untuk kali ini belum bisa.
Baca Juga:
Rumor Transfer: Segera Latih PSG, Zidane Ajak Ronaldo Duet bareng Messi
"Dia pemain yang berkualitas, tetapi kami harus melangkah ke depan dan memberikan kesempatan kepada pemain lain untuk gemilang di kejuaraan ini," imbuhnya.
Adapun Luqman Hakim tak bisa memperkuat Skuad Harimau Muda lantaran mengikuti agenda klubnya di Belgia. Ia merupakan pemain klub K.V Kortrijk.
Namun Maloney memastikan untuk yang akan datang, dua pemain andalan tersebut ditarget bisa berpartisipasi di turnamen lain bersama Timnas Malaysia, seperti dalam ajang Asian Games 2022 atau Piala Asia U-23 2022.
Baca Juga:
Pesona Ana Mena, Penyanyi Spanyol yang Digosipkan Kencani Brahim Diaz
"Mereka selalu dalam rancangan saya," tandas Maloney.
Berita Terkait
-
10 Negara yang Dilewati Timnas Indonesia di Ranking FIFA andai Gasak Irak dan Filipina, Salah Satunya Malaysia
-
Keisuke Honda Latih Timnas Indonesia U-23? FAM Buka Suara
-
Susul Pratama Arhan, Winger Timnas Malaysia Dilaporkan Diminati Klub Besar Jepang
-
Poin dan Selisih Gol sama dengan Iran, Alasan Timnas Malaysia U-23 Bisa Lolos ke Piala Asia U-23 2024
-
Cuma Dua, Pemain Abroad Timnas Malaysia U-23 untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2024
-
Hadapi Raja ASEAN, Malaysia Bawa Pembobol Gawang Timnas Indonesia U-23 ke Kualifikasi Piala Asia U-23 2024
-
Libas Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023, Pelatih Malaysia Pede Hadapi Kualifikasi Piala Asia U-23
-
Hanya Dua Menit Main di Dewa United, Pemain Ini Berhasil Dipanggil Timnas Malaysia
-
CEK FAKTA: AFF Hapus 2 Gol Malaysia ke Indonesia Akibat Pakai Striker yang Tak Terdaftar di Piala AFF
-
Haus Gol, Penyerang Malaysia U-23 Tebar Psywar ke Ramadhan Sananta
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter