Gagah Radhitya Widiaseno
Pemain Timnas Argentina Lionel Messi. (Instagram/@afaseleccion)

Bolatimes.com - Kabar mengenai Lionel Messi yang tak ikut bertanding melawan Timnas Indonesia membuat publik kecewa. Namun salah satu media Argentina, TyC Sports memberikan angin segar.

Menurut media tersebut, mega bintang Argentina tersebut berpotensi tetap dibawa Lionel Scaloni ke Indonesia.

“Tim Leo Messi dan Lionel Scaloni akan bermain melawan Australia dan Indonesia pada tanggal FIFA di bulan Juni,” tulis laporan TyC Sports.

Baca Juga:
Segrup dengan Timnas Indonesia U-23, Malaysia Dapat Kabar Buruk Jelang Piala AFF U-23 2023

“Timnas Argentina telah mempersiapkan segalanya untuk tur FIFA minggu depan di Asia, di mana Lionel Messi dan tim akan berhadapan dalam pertandingan persahabatan melawan Australia dan Indonesia,” sambung artikel tersebut.

Sebelumnya, memang santer diberitakan jika Messi tak ikut serta dalam skuad Argentina melawan Timnas Indonesia.

Hal tersebut dilontarkan oleh salah satu jurnalis ternama Argentina, Leo Paradizo.

Baca Juga:
Profil Kas Hartadi, Pelatih Anyar PSIM Yogyakarta Spesialis Promosi Tim Liga 1

“Messi tiba di Beijing dan menghasilkan perubahan, diperkirakan dia hanya akan memainkan pertandingan pertama melawan Australia,” cuit jurnalis ESPN Argentina, Leo Paradizo lewat Twitter pribadinya, @leoparadizo

Namun, dengan kabar dari media Argentina tersebut, pasti membuat sedikit lega para fans terutama suporter Indonesia yang akan menonton langsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senin (19/6/2023).

Baca Juga:
Profil Lee Man FC, Klub Hong Kong Rival Bali United di Playoff Liga Champions Asia 2023-2024

Load More