Bolatimes.com - Park Hang-seo memutuskan untuk tidak melanjutkan kontraknya dengan Vietnam. Akan tetapi, ia mengaku tertarik untuk menangani timnas dari negara lainnya.
Kontrak Park Hang-seo berakhir pada 31 Januari 2023 mendatang. Namun, pelatih asal Korea Selatan ini sudah mengumumkan perpisahannya pada 14 Oktober 2022 lalu.
"Saya memilih tanggal 14 Oktober untuk pengumuman perpisahan. Itu adalah peringatan 5 tahun kedatangan saya di Vietnam," ucap Park Hang-seo dikutip dari Bongdaplus pada Kamis (27/10/2022).
Pelatih berusia 65 tahun ini yakin mundur dari Vietnam usai berdiskusi dengan keluarganya. Alasan ia mundur karena merasa Golden Star Warriors sudah meraih berbagai prestasi dan butuh perubahan.
Turnamen Park Hang-seo terakhir bersama Vietnam adalah Piala AFF 2022 mendatang. Ia mengatakan belum menentukan masa depannya.
Kendati begitu, membuka peluang melatih timnas dari negara lain. Tapi ada dua negara yang dipastikan bakal ditolaknya, yaitu Korea dan Vietnam.
Baca Juga:
Barcelona Terdepak dari Liga Champions, Xavi Hernandez: Masih Banyak Trofi yang Mesti Direbut
"Saya belum membuat keputusan atau saya bisa memimpin timnas dari negara lain kecuali Vietnam dan Korea. Jika ada tawaran, saya akan memikirkannya. Ini adalah tantangan baru, perasaan baru, jadi saya tidak bisa mengesampingkannya," imbuh pelatih berusia 65 tahun ini.
Pernyataan Park Hang-seo itu bisa saja sebuah kode jika PSSI mau menunjuknya sebagai pengganti Shin Tae-yong. Sebab, masa depan STY juga masih belum menemui kejelasan.
Hal itu setelah Shin Tae-yong menyatakan ingin ikut mundur andai Ketum PSSI mengundurkan diri pasca-tragedi Kanjuruhan.
Baca Juga:
Bayern Munchen Permalukan Barcelona di Liga Champions, Julian Nagelsmann Cetak Rekor Apik
Menarik dinantikan timnas mana yang bakal menjadi pelabuhan selanjutnya Park Hang-seo.
Berita Terkait
-
Membangun Ekonomi Inklusif: Komitmen Pemuda di Youth Economic Summit 2024
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Pemain Keturunan Belum Starter, Timnas Putri Indonesia Kalah 2-3 dari Hong Kong
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Daftar 24 Pemain Timnas Putri Indonesia vs Hong Kong, Ada Trio Keturunan Amerika Serikat
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024