Bolatimes.com - Mengupas kronologi pemain keturunan asal Belanda, Justin Hubner, hingga batal dinaturalisasi, di mana penyebab utamanya karena permintaannya tak dipenuhi.
Publik Tanah Air dikejutkan dengan kabar terbaru terkait pemain keturunan, usai Justin Hubner batal dinaturalisasi untuk membela Timnas Indonesia.
Kabar ini dikonfirmasi oleh Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, yang menyebut bahwa pihaknya tak melanjutkan naturalisasi terhadap pemain Wolverhampton Wanderers itu.
Baca Juga:
Jangan Gampang Puas, Timnas Indonesia U-22 Diminta Kuatkan Fisik Jelang SEA Games 2023
Usut punya usut batalnya naturalisasi itu karena buntunya negosiasi yang dilakukan antara pihak PSSI dengan pihak sang pemain.
Arya Sinulingga pun mengklaim ada permintaan dari pihak Justin Hubner yang tak bisa dipenuhi oleh induk sepak bola Indonesia tersebut.
Kabar ini pun kemudian menjadi bahan perbincangan pecinta sepak bola Indonesia. Bahkan muncul isu bahwa sang pemain meminta uang untuk naturalisasinya.
Baca Juga:
Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, Ketum PSSI-nya Argentina: Terima Kasih Gubernur
Dalam rumor yang beredar, Justin Hubner meminta uang sebesar 1 juta euro (Rp16 miliar) untuk naturalisasi, sehingga isu ini dianggap penyebab PSSI batal menaturalisasinya.
Meski belum ada konfirmasi terkait permintaan apa yang diajukan Justin Hubner, rumor itu telah menjadi bola salju dan perlahan dipercayai oleh publik Tanah Air.
Terlepas dari isu yang belum diketahui kebenarannya itu, ada baiknya mengupas kronologi Justin Hubner hingga batal dinaturalisasi.
Baca Juga:
Liverpool Bantai Leeds, Jurgen Klopp Puji Selangit The Reds
Perjalanan Naturalisasi Justin Hubner
Justin Hubner menjadi salah satu nama yang diajukan Shin Tae-yong untuk dinaturalisasi guna membela Timnas Indonesia U-20 pada Piala Dunia U-20 2023.
Karena diajukan oleh Shin Tae-yong, PSSI melalui sang Direktur Teknik, Indra Sjafri, terbang ke Belanda untuk menemui keluarga sang pemain.
Baca Juga:
Setelah Lebaran, Timnas Indonesia akan Punya Dua Pemain Naturalisasi Baru
Dalam kunjungan itu, keluarga Justin Hubner merestui kepindahan kewarganegaraannya sekaligus memastikan bahwa pemain berusia 19 tahun ini punya darah Indonesia.
Usai mendapat restu, PSSI era Mochamad Iriawan pun mengundang Justin Hubner beserta Ivar Jenner untuk datang ke Indonesia.
Usai datang ke Indonesia, proses naturalisasi keduanya pun dimulai. Komisi X DPR RI bahkan menyetujui proses naturalisasi keduanya, beserta Rafael Struick yang baru sepakat dinaturalisasi beberapa bulan berselang.
Ketiganya bahkan sudah bergabung dengan pelatihan Timnas Indonesia U-20 yang saat itu melakoni pemusatan latihan di Spanyol.
Dalam sidang paripurna ke-19 Masa Sidang IV tahun sidang 2022-2023, DPR RI pun memberikan Kewarganegaraan Indonesia kepada Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick.
Setelah itu, proses naturalisasi pun berlanjut ke Sekretariat Presiden untuk menunggu Surat Keputusan Presiden sebelum diambil ketiganya diambil sumpah.
Akan tetapi, proses naturalisasi itu sempat terhenti setelah Piala Dunia U-20 2023 batal digelar di Indonesia, dan membuat netizen serta PSSI mempertanyakan komitmen ketiganya.
Nah, dari sanalah diketahui komitmen Justin Hubner sedikit diragukan usai dirinya juga kedapatan bergabung pelatihan Timnas Belanda U-20.
Dari kabar yang beredar, dirinya kabarnya masih berminat menjadi WNI, terlepas dari statusnya yang saat itu jadi bagian Timnas Belanda U-20.
Kemudian naturalisasi ini menjadi polemik. Di saat Ivar Jenner dan Rafael Struick siap dinaturalisasi, Justin Hubner justru memberikan permintaan untuk syarat naturalisasinya.
Permintaan ini pun tak dapat dipenuhi oleh PSSI, sehingga diputuskan bahwa naturalisasi Justin Hubner tidak dilanjutkan.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024