Bolatimes.com - Bali United dijadwalkan menghadapi PSM Makassar dalam perebutan tiket play-off Liga Champions Asia 2023/2024. Pelatih Serdadu Tridatu, mengatakan timnya akan kembali berlatih pada 15 Mei 2023.
PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah merilis jadwal resmi laga Bali United vs PSM Makassar. Laga ini tentu penting bagi kedua tim untuk menjaga asa tampil di turnamen level tertinggi di Asia.
Di leg pertama Bali United akan menjamu PSM Makassar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (9/6/2023). Lima hari kemudian, gantian PSM menjamu Serdadu Tridatu di Stadion B.J Habibie, Parepare pada 14 April.
Baca Juga:
Respons Tak Terduga Menpora Dito Terkait Insiden Bendera Terbalik di Pembukaan SEA Games 2023
“Sekarang tahu jadwal pertandingan. Kita bisa planning balik latihan tanggal 15 Mei mendatang buat persiapan dua pertandingan lawan PSM Makassar," kata Teco dilansir dari laman resmi klub, Jumat (5/5/2023).
Sekadar informasi, sistem goal away tidak berlaku di laga ini. Jika agregat skor kedua tim imbang, laga akan dilanjutkan ke babak tambahan hingga adu penalti.
Selain itu, komposisi pemain asing sudah boleh menerapkan 5 (asing bebas) + 1 (asing dari asia) mengikuti regulasi AFC Club Competition 2023/2024.
Baca Juga:
Argentina Mau Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday, Gara-gara Balas Budi Piala Dunia U-20 2023?
Nantinya, pemenang dari play-off ini akan mendapatkan slot tampil di in-direct slot Liga Champions Asia 2023/2024. Nah, klub yang kalah mendapatkan slot preliminary alias play-off tampil di in-direct slot Piala AFC 2023/2024.
Teco berharap anak asuhnya, termasuk amunisi baru, sudah bisa kumpul sesuai rencana. Latihan akan direncanakan berlangsung di Training Center Bali United yang berlokasi di Pantai Purnama, Gianyar.
“Mudah mudahan ada pemain baru sudah mulai latihan sama tim tanggal 15 Mei nanti. Kami akan mulai latihan di Training Center Bali United,” pungkas Teco.
Berita Terkait
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Soal Kompetisi Liga 1 Ditunda, CEO Bali United dan Pelatih Berbeda Pandangan
-
Prediksi Skor Bali United vs Persija di Liga 1: Head to Head, Susunan Pemain, Live di Mana?
-
Terancam Degradasi, Rans Nusantara Bertekad Benahi Kelemahan Jelang Duel Lawan Bali United
-
Prediksi Skor Bali United vs PSIS Semarang: Head to Head, Susunan Pemain, Siaran Langsung Liga 1 Malam Ini
-
PSIS Semarang akan Mencoba Pemainan Terbaik untuk Hadapi Bali United
-
Diintip Madura United di Klasemen Liga 1, Bali United Bertekad Rebut Tiga Poin dari PSIS Semarang
-
Mendekati Posisi Empat Besar Klasemen Liga 1, Pelatih Persik Kediri Merasa Tidak Aman
-
Intip Posisi Persib di Klasemen Liga 1 Usai Bali United Kalah: Ada Pesaing Baru!
-
Posisi Persib di Klasemen Liga 1 Sangat Tidak Aman Usai PSIS Menang
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024