Bolatimes.com - Timnas Indonesia memiliki riwayat cukup panjang dalam menjalani FIFA Matchday, sederet negara top sepak bola dunia pernah jadi lawannya.
Riwayat Timnas Indonesia berhadapan negara top dunia tak perlu diragukan lagi, sederet tim besar pernah dihadapi skuad Garuda.
Baru-baru ini Timnas Indonesia dikabarkan bakal menghadapi Argentina di FIFA Matchday pada Juni mendatang, rencana ini tentu menarik perhatian.
Baca Juga:
3 Pemain yang Bisa Bela Timnas Indonesia di SEA Games 2025, Optimis Pertahankan Gelar?
Persiapan matang tentu dilakukan Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia setelah diuntungkan dengan status tuan rumah untuk laga tersebut.
Pelatih asal Korea Selatan itu bisa mengambil referensi dari laga-laga Indonesia sebelumnya melawan negara top sepak bola dunia, seperti berikut ini.
1. Indonesia vs Uruguay
Baca Juga:
Ditagih Netizen Soal Kepastian Laga Kontra Argentina, Erick Thohir Beri Jawaban Kocak: Nungguin Ya?
Pada Oktober 2010, Timnas Indonesia mendapat kesempatan menjajal Uruguay sebagai persiapan berlaga di Piala AFF 2010.
Meskipun pada akhirnya anak asuh mendiang Alfred Riedl terbantai dengan skor 1-7, gol semata wayang skuad Garuda berhasil dicetak Boaz Solossa.
Uruguay sebenarnya tak menurunkan skuad terbaiknya di laga tersebut, namun Luis Suarez dan Edinson Cavani turut bermain saat menggilas Indonesia.
Baca Juga:
Beri Kode Timnas Indonesia Jadi Lawan Argentina, Ketum PSSI Sampaikan Respons Menggelitik
2. Indoensia vs Belanda
Tiga tahun berselang setelah dibabat Uruguay, Timnas Indonesia kembali mendapat lawan kuat saat melakoni FIFA Matchday.
Runner-up Piala Dunia 2010, Belanda yang kehadirannya memang sudah lama dinantikan masyarakat Tanah Air di Indonesia.
Menariknya Belanda saat itu diperkuat nama-nama terbaik mereka, seperti Robin van Persie, Wesley Sneijder hingga Arjen Robben.
Sempat menahan imbang 0-0 di babak pertama, Indonesia akhirnya harus mengakui keunggulan Belanda dengan skor akhir 0-3.
3. Indonesia vs Islandia
Meski bermain di bawah suhu yang tak biasa, para pemain Islandia nyatanya mampu mengatasi perlawanan Indonesia di FIFA Matchday 2016.
Saat itu Islandia tengah dalam performa yang sedang naik daun, penampilannya di Piala Eropa 2016 menuai pujian usai mengalahkan Inggris di babak perempat final.
Meskipun kedatangan Islandia di Indonesia tidak bersama kekuatan utamanya, bahkan hanya tiga pemain dari skuad utama yang disertakan.
Islandia pun menorehkan kemenangan 4-1 atas Indonesia, satu gol semata wayang skuad Garuda saat itu dicetak oleh Ilham Udin Armayn.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024