Arif Budi Setyanto
Shayne Pattynama debut di laga Timnas Indonesia vs Argentina. (Instagram/@s.pattynama)

Bolatimes.com - Pemain timnas Indonesia, Shayne Pattynama tidak akan melupakan debutnya. Istimewanya, ia tampil pertama kali bersama skuad Garuda melawan Argentina yang notebene juara bertahan Piala Dunia 2022.

Shyane Pattynama kini sudah sah menjadi WNI. Pemain berusia 24 tahun ini sejatinya sudah resmi mengantongi paspor Indonesia di FIFA Matchday Maret 2023 lalu.

Sayangnya, ia masih harus menunggu karena kepindahan federasinya belum rampung. Pada akhirnya penantian panjang itu terbayar saat Shayne debut melawan Argentina.

Baca Juga:
Dua Jebolan Piala Dunia U-17 di Timnas Indonesia, Performanya Mantap

Pemain yang berkarier di Viking FK itu dipilih Shin Tae-yong menjadi starter ketika timnas Indonesia melawan Argentina. Ia pun mengaku merinding ketika melantunkan Indonesia Raya di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

"Saya mulai sebagai starter, lagi kebangsaan (Indonesia Raya) dinyanyikan dengan lantang dan itu adalah pengalaman sangat istimewa. Perasaan yang Anda miliki saat berada di lapangan benar-benar tidak tergambarkan," ucap Shayne dikutip dari Voetbalzone.nl, Jumat (30/6/2023).

"Sangat meneyenangkan dengan duel ini. Meski kami kalah 0-2, itu adalah pengalaman yang luar biasa. Setelah pertandingan, kami juga berfoto bersama Presiden Indonesia," imbuhnya.

Baca Juga:
Minta Pemain Garuda Select Dipanggil ke Timnas Indonesia U-17, Netizen Colek Erick Thohir

Lebih lanjut, Shayne mengatakan bahwa ia harus beradaptasi dengan cuaca Indonesia. Sebab, ia berkarier di Norwegia yang punya cuaca dingin.

"Di Jakarta panas, tapi juga pengap karena kelembapanya tinggi. Anda hanya perlu berlari sekali dan bisa berkeringat. Butuh waktu untuk membiasakan diri bermain dalam iklim seperti itu," imbuhnya.

Walau demikian, Shayne tetap bangga bisa membela timnas Indonesia. Apalagi ia punya seorang ayah yang merupakan warga asli Nusantara.

Baca Juga:
Bongkar Rekam Jejak, Media Vietnam Ragukan Kemampuan Bima Sakti Tukangi Timnas Indonesia U-17

Load More