Irwan Febri Rialdi | Gagah Radhitya Widiaseno
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (Twitter)

Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkapkan beberapa bukti Timnas Indonesia U-23 dirugikan wasit selama berjuang di Piala AFF U-23 2023.

Hal ini diungkapkan dalam sebuah unggahan akun Instagram pribadinya, @shintaeyong7777.

Dalam unggahan tersebut, Shin Tae-yong mengungkapkan kekecewaan terhadap wasit di Piala AFF U-23 yang banyak merugikan Timnas Indonesia U-23.

Dari unggagah tersebut, ia menampakkan momen dimana skuad Garuda Muda dirugikan wasit.

Momen pertama yakni ketika Timnas Indonesia U-23 melawan Malaysia di babak penyisihan grup B Piala AFF U-23 2023.

Keputusan wasit menunjuk titik putih dianggap salah. Hal ini lantaran pemain malaysia, Fergus Tierney melakukan diving saat berebut bola dengan Kadek Arel.

Lalu, Timnas Indonesia U-23 diganjar penalti lantaran Alfeandra Dewangga dianggap menjegal Nguyen Minh Quang.

Padahal, dalam tayangan ulang Minh Quang terjatuh tanpa ada kontak kaki dengan Dewangga. Beruntung penalti tersebut berhasil dimentahkan Ernando Ari yang bertugas di bawah mistar gawang.

Pertandingan Final Piala AFF U-23 2023 sendiri dipimpin wasit asal Jepang, Hiroki Kasahara. Sang pengadil pertandingan dianggap beberapa kali mengabaikan pelanggaran keras yang dilakukan pemain Vietnam U-23.

Hal ini pun membuat Shin Tae-yong mengungkap kekesalan di pinggir lapangan hingga diganjar kartu kuning pada laga tersebut.

Terlepas dari hal tersebut, Shin Tae-yong kini fokus untuk turnamen berikutnya yakni Kualifikasi piala Asia U-23 2024 dan FIFA Matchday September 2023.

Load More