Bolatimes.com - Bek asing Persita Tangerang, Christian Rontini, mendapatkan hidayah setelah dua bulan merumput di BRI Liga 1 2023-2024. Ia kini resmi masuk islam atau menjadi mualaf.
Christian Rontini resmi mualaf belum lama ini. Kabar tersebut dibagikan langsung oleh pemain asal Filipina tersebut melalui akun Instagram pribadinya, Selasa (5/9/2023).
Dalam foto-foto yang dibagikan, Christian Rontini mengucapkan kalimat dua kalimat syahadat di Masjid Raya Al-Azhom, Tangerang.
Prosesi tersebut turut dihadiri sejumlah pemain Persita Tangerang. Tak hanya itu, legenda Timnas Indonesia Christian Gonzales dan keluarganya ikut menyaksikan proses pindah agama Christian Rontini.
"Ash-hadu an la ilaha illa Allah, Wa ash-hadu anna Muhammadan Rasulu-Allah," tulis Christian Rontini via unggahannya.
"Semoga Tuhan memberikan kekuatan dan berkat yang baik untuk awal baruku," sambungnya.
Bek berusia 24 tahun tersebut juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung keputusannya untuk masuk Islam.
Terlepas dari itu, Christian Rontini baru bergabung ke Persita Tangerang pada 1 Juli 2023. Ia menjadi salah satu penggawa asing Pendekar Cisadane untuk kompetisi BRI Liga 1 musim 2023-2024.
Tercatat, Christian Rontini sudah menjalani 11 pertandingan bersama Persita Tangerang dan mencetak tiga gol hingga pekan ke-11 BRI Liga 1 musim ini.
Berita Terkait
-
Selain David da Silva, Persib Tidak akan Diperkuat Pemain Ini Saat Hadapi Persita
-
Jadwal Persita vs Persebaya di Liga 1 Pekan ke-25, Divaldo Alves Nilai seperti Laga Final
-
Hadapi Persita Bhayangakara FC Cadangkan Radja Nainggolan, Mario Gomez: Dia Hanya Siap Dibangku Cadangan
-
Bek Filipina Tak Anggap Remeh Timnas Indonesia, Pemain Persita: Banyak Talenta dan Punya Kecepatan
-
Bojan Hodak Tak Menduga Persib Bandung Pesta 5-0 atas Persita Tangerang
-
Deretan Pelatih Liga 1 yang Gugur hingga Pekan ke-11, Terbaru Luis Edmundo Duran
-
5 Pemain Asing yang Jadi Mualaf di Indonesia, Terbaru Bek Asing Persita Tangerang
-
Ada Persija Jakarta, Inilah 4 Tim Liga 1 yang Tak Menang Terus Jelang Jeda Internasional
-
Laris Manis, 15 Pemain Asing di Liga 1 Dapat Panggilan dari Negara Masing-masing di FIFA Matchday
-
Link Live Streaming Persita Tangerang vs Madura United Sore Ini: Laga Berat Pendekar Cisadane Jamu Pemuncak Klasemen
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024