Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-24 berpotensi bertemu lawan yang sangat kuat jika berhasil lolos ke babak 16 besar Asian Games 2022. Salah satunya adalah Korea Selatan yang belum lama ini membantai Kuwait 9-0.
Seperti diketahui, perjalanan Timnas Indonesia U-24 di Asian Games 2022 Hangzhou, China telah dimulai.
Hasilnya, skuad Garuda Muda --julukan Timnas Indonesia U-24-- meraih kemenangan 2-0 saat melawan Kirgistan pada laga perdana babak penyisihan Grup F, Selasa (19/9/2023).
Atas kemenangan tersebut, Timnas Indonesia asuhan Indra Sjafri saat ini memuncaki klasemen Grup F dengan meraup 3 poin.
Garuda Muda memiliki jumlah poin dan surplus gol yang sama dengan Korea Utara yang saat ini berada di peringkat kedua.
Kini, Timnas Indonesia jelas memiliki peluang yang cukup besar untuk lolos ke babak 16 besar Asian Games pada pertandingan kedua Grup F saat melawan Taiwan.
Syaratnya, Timnas Indonesia harus menang dari Taiwan dan Korea Utara juga berhasil meraih kemenangan melawan Kirgistan di matchday 2 nanti.
Dengan begitu, baik Timnas Indonesia dan Korea Utara akan lolos 16 besar sebagai juara dan runner-up Grup F.
Sekarang yang menjadi pertanyaan, siapa calon lawan Timnas Indonesia jika berhasil lolos 16 besar? Ada empat negara yang berpotensi menjadi lawan Timnas Indonesia di fase gugur Asian Games 2022.
Jika Timnas Indonesia berhasil juara Grup F, maka lawan yang dihadapinya di babak 16 besar adalah runner-up Grup E. Grup E Asian Games 2022 berisi Korea Selatan, Bahrain, Kuwait dan Thailand.
Jika menilik persaingan yang telah tersaji, Bahrain dan Thailand diprediksi akan bersaing menjadi runner-up Grup E.
Sebelumnya keduanya telah bertemu pada pertandingan perdana Grup E kemarin. Hasilnya pun berkahir imbang dengan skor Bahrain 1-1 Thailand.
Namun, jika Timnas Indonesia lolos 16 besar sebagai runner-up Grup F, maka skuad asuhan Indra Sjafri itu akan mendapat lawan yang kuat.
Pasalnya, Timnas Indonesia akan melawan tim dengan status juara Grup E. Dalam hal ini, tentu saja Korea Selatan diunggulkan keluar sebagai juara Grup.
Bagaimana tidak, dalam laga semalam Korea Selatan tampil mengerikan setelah berhasil menggilas Kuwait dengan 9 gol tanpa balas!
Tentu saja Korea Selatan menjadi lawan yang harus dihindari oleh pasukan Indra Sjafri jika lolos ke babak 16 besar nanti.
Berita Terkait
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Media Kenamaan Beritakan Peluang Besar Shin Tae-yong Tangani Timnas Korea Selatan, Disebut Kandidat Kuat
-
Shin Tae-yong Resmi Bekerja Bersama Seongnam FC di Korea Selatan
-
Korea Selatan akan Berhadapan dengan Yordania di Semifinal Piala Asia 2023
-
Tim Negara Asal Shin Tae-yong Masuk Perempat Final Piala Asia usai Hajar Arab Saudi
-
Ambisi Besar Kemampuan Minin, Shin Tae-yong Gagal Pamer Kekuatan Timnas Indonesia ke Korea Selatan
-
Dulu Shin Tae-yong Disia-siakan, Kini Mendapat Pujian dari Korea Selatan, Timnas Indonesia Makin MoncerPiala Asia 2023
-
10 Hari di Pulau Jeju, Persib Takluk dari Suwon FC
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024