Bolatimes.com - Legenda sepak bola Argentina, Diego Maradona juga kini turut mengomentari kepindahan Cristiano Ronaldo dari Real Madrid ke Juventus. Maradona mengungkapkan bahwa kepergian Ronaldo ke Serie A memang karena suatu alasan.
Cristiano Ronaldo meninggalkan Real Madrid dan bergabung dengan Juventus pada bursa transfer musim panas kemarin. Ronaldo tercatat berseragam Los Blancos selama 9 tahun dengan jumlah 450 gol dari 438 penampilan.
Selain itu, ia juga telah banyak mempersembahkan gelar bergengsi untuk Real Madrid. Terakhir sebelum kepergiannya ke Serie A, Ronaldo mempersembahkan gelar Liga Champions ketiga yang diraih secara beruntun.
Baca Juga:
Kondisi Jantung Membaik, Ivan Strinic Bisa Ikut Latihan AC Milan
Keputusannya untuk pindah ke Juventus memang banyak menimbulkan pertanyaan. Terutama dari para pendukung Real Madrid. Akan tetapi, Diego Maradona justru menilai kepindahan Ronaldo ke Turin adalah langkah yang bagus.
Meski masih baru awal musim, Maradona menilai Ronaldo lebih menikmati berada di Juventus jika dibandingkan ketika berada di Real Madrid.
Mantan pemain yang pernah membela Barcelona itu juga melihat keputusan presiden Real Madrid, Florentino Perez membiarkan Ronaldo pergi adalah karena menilai Ronaldo telah mengalami penurunan performa.
Baca Juga:
Pemain Muda Sriwijaya FC Ini Harus Akhiri Liga 1 Lebih Cepat
''Saya pikir kepindahan ke Juventus merupakan langkah bagus untuk Cristiano.Dia memberikan segalanya untuk Madrid, tetapi dia tidak terlalu menikmatinya seperti yang dia lakukan sekarang di Italia,'' kata Diego Maradona dikutip dari Marca.
''Florentino selalu mempunyai rencana. Ketika Florentino melihat Cristiano hanya mencetak satu gol per pertandingan, Florentino kemudian menjual Cristiano,'' sambungnya.
Diego Maradona juga mengomentari kabar yang banyak beredar yang mengatakan bahwa Real Madrid merindukan Cristiano Ronaldo. Maradona setuju dengan kabar tersebut. Tetapi, ia menilai Los Blancos akan bangkit dan kembali ke jalur kemenangan.
Baca Juga:
Prediksi & Link Live Streaming PSM Makassar Vs Persija Jakarta
''Tentu Madrid merindukan Cristiano, tetapi saya selalu mengatakan bahwa tak ada pemain yang lebih besar daripada klub. Madrid akan segera bangkit. Mereka akan kembali ke jalur kemenangan,'' tutur Maradona.
Lebih lanjut, mantan pemain yang pernah membawa Timnas Argentina menjuarai Piala Dunia edisi 1986 itu membeberkan bahwa kepergian Cristiano Ronaldo adalah karena kepintaran Florentino Perez. Maradona meyakini Perez membiarkan Ronaldo pergi karena suatu alasan
''Mereka memiliki tim hebat. Namun, Cristiano juga akan terus mencetak gol sehingga orang-orang akan bertanya mengapa dia dijual. Saya selalu mengatakan bahwa Florentino pintar dan jika dia membiarkan Cristiano pergi maka itu karena suatu alasan,'' pungkas Maradona lagi.
Bersama Juventus di musim 2018/19, walaupun awalnya sempat kesulitan untuk membuka kran golnya di Serie A, tetapi Cristiano Ronaldo kini mulai tampil garang bersama Si Nyonya Tua. Ronaldo telah menyarangkan 8 gol dari 12 penampilannya di Serie A.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Petinggi La Liga Bongkar Skema Kylian Mbappe, Selangkah Lagi Perkuat Real Madrid
-
Inter Milan 'Kedinginan di Puncak' Serie A, Juventus Sanggup Kejar 12 Poin?
-
Drama Full Tegang 90 Menit Al Shabab vs Al Nassr, Cristiano Ronaldo sampai Ketar-ketir
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Pemegang Gelar Top Skorer Euro Sepanjang Masa Cristiano Ronaldo Murka pada Wasit di Riyadh Season Cup 2024
-
5 Negara Calon Kuat Juara Euro 2024: Satu di Antaranya Tampil Sempurna di Babak Kualifikasi
-
Persib vs Persis: Bobotoh Minta Stefano Beltrame Buktikan Diri, 'Cristiano Ronaldo' Ikut Nimbrung
-
Romelu Lukaku Pencetak Gol Terbanyak Kualifikasi Euro 2024, Langkahi Cristiano Ronaldo Sekaligus Ukir Sejarah Baru
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib