Galih Priatmojo
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp tampak berdiskusi dengan wasit dan hakim garis usai laga kontra West Ham United, pekan lalu. Dalam laga tersebut Liverpool ditahan imbang 1-1. [GLYN KIRK / AFP]

Bolatimes.com - Sebiji gol yang dicetak Sadio Mane pada laga kontra West Ham United di lanjutan Liga Primer Inggris pekan lalu berbuntut panjang. Pasalnya, lantaran gol yang berbau offside tersebut, Simon Beck yang saat itu bertugas sebagai hakim garis diistirahatkan sementara. Nah, ini tiga catatan dosa Simon Beck selama jadi hakim garis di Liga Primer Inggris.

Dilansir dari Mirror, gol kontroversi tersebut diungkapkan oleh pelatih West Ham United, Manuel Pellegrini seusai laga yang berakhir imbang 1-1 itu.

Pellegrini menuding bahwa hakim garis Simon Beck melakukan kesalahan saat James Milner sudah terperangkap offside saat bergerak ke jantung pertahanan West Ham dan memberi assist untuk gol Sadio Mane.

Baca Juga:
Barcelona Persiapkan Suksesor Lionel Messi, Siapa Saja?

"Itu adalah kesalahan hakim garis. Milner offside satu setengah meter tetapi jika Anda melihat hakim garis dia menonton bola, bukan garis, " ungkapnya ketus.

Reaksi manajer Liverpool Jurgen Klopp saat timnya ditahan imbang West Ham United besutan Manuel Pellegrini 1-1 dalam laga Liga Primer Inggris pekan ke-25, Selasa (5/2/2019). [GLYN KIRK / AFP]

"Tapi saya bangga dengan cara kami bermain melawan Liverpool. Meskipun hasilnya kurang maksimal," tambahnya.

Setelah pernyataan Pellegrini tersebut, Komite Wasit Liga Primer Inggris pun melakukan penyelidikan dan memutuskan untuk mengistirahatkan sementara Simon Beck dari aktivitas sepakbola.

Baca Juga:
Jenazah Emiliano Sala Ditemukan, Sang Kekasih Unggah Foto Memilukan

Siapa sangka, kinerja Beck nan buruk itu bukan kali pertama lho. Sebelum ini, Beck juga pernah kena semprot mantan manajer legenda Manchester United, Sir Alex Ferguson.

Peristiwa itu terjadi pada awal Januari 2013 ketika Manchester United menghadapi Tottenham Hotspur.

Dalam laga yang berakhir 1-1 itu, Fergie mencak-mencak lantaran Setan Merah gagal dihadiahi penalti saat Wayne Rooney dilanggar Steven Caulker di area kotak terlarang. Ia pun menuding hakim garis Simon Beck sebagai biangnya.

Baca Juga:
Mengenang Kembali Sosok Ramah Emiliano Sala Ketika Masih Berseragam Nantes

"Hakim garis Simon Beck tak pernah adil kepada kami sepanjang laga tadi. Bagi saya ia tampil buruk. Kenapa ia tak pernah melihat pelanggaran terhadap Rooney di kotak penalti dan beberapa keputusan lainnya," kata Fergie.

Sayangnya, komentar pedas itu berbuah gugatan dari federasi sepakbola Inggris atau FA. Fergie dianggap melanggar Peraturan FA nomor E3 karena menciptakan kesan bahwa ofisial pertandingan mengambil keputusan dengan pertimbangan bias.

Sir Alex Ferguson/Instagram

Selain itu, dosa ketiga yang juga pernah dibuat Simon Beck yakni pada laga Super Sunday antara Chelsea kontra Arsenal pada akhir November 2008.

Baca Juga:
Top Skor Piala Asia 2019 Ini Dapat Hadiah Spesial dari Lionel Messi

Dalam laga itu, Arsenal menang tipis 2-1 atas The Blues. Salah satu gol Arsenal yang dicetak Robin van Persie disebut berbau offside lantaran sang pemain berada dalam jarak kurang dari satu meter di belakang para pemain bertahan Chelsea sebelum menerima umpan dari Denilson.

Namun, hakim garis tak melihat posisi tersebut dan tidak mengangkat bendera tanda offside.

Tapi setelah dilakukan penyelidikan dari Komisi Wasit, gol tersebut memang berbau offside. Dua hakim garis pun mendapat hukuman. John Stokes dirumahkan sementara, sedangkan Simon Beck dipindahtugaskan sebagai perangkat pertandingan di laga divisi Championship antara Norwich City kontra Ipswich City.

Load More