Galih Priatmojo | Andiarsa Nata
Penyerang Real Madrid, Vinicius Junior (Javier Soriano/AFP)

Bolatimes.com - Penyerang muda Real Madrid, Vinicius Junior kabarnya meminta kenaikan gaji kepada manajemen klub. Ia menilai performanya yang suah semakin membaik membuatnya pantas mendapatkan hal tersebut.

Vinicius Junior didatangkan Real Madrid pada bursa transfer musim panas kemarin dari Flamengo. Pemain asal Brasil itu datang setelah Los Blancos kehilangan Cristiano Ronaldo yang memilih hengkang ke Juventus.

Meski disebut-sebut sebagai pembelian terbaik dan digadang-gadang akan menjadi pemain penting Real Madrid di masa depan, akan tetapi Vinicius sempat ditaruh di tim Castilla Madrid karena dinilai belum pantas untuk di tim utama.

Baca Juga:
Akibat Ingkar Janji, Persita Tangerang Kena Apes 'Dikerjain' Dua Kali

Namun tak lama kemudian, Vinicius pun ditarik ke tim utama oleh Santiago Solari karena beberapa pemain Real Madrid mengalami cedera. Kesempatan itu pun tidak di sia-siakan pemain berusia 18 tahun tersebut, ia berhasil menunjukkan permainan terbaiknya.

Vinicius Junior (kanan) duel dengan gelandang Ajax, Noussair Mazraoui dalam laga lanjutan Liga Champions pada 13 Februari 2019 (Emmanuel Dunand/AFP)

Melansir laporan dari Don Balon, atas performanya yang semakin membaik itulah Vinicius Junior dikabarkan meminta kenaikan gaji kepada manejemen Real Madrid. Vinicius dilaporkan meminta kenaikan gaji lebih dari 10 juta euro atau sekitar Rp 159 miliar.

Lebih lanjut dari laporan tersebut juga mengabarkan bahwa permintaan Vinicius itu telah dipikirkan dengan matang. Pasalnya, penyerang muda berbakat itu kabarnya diincar oleh banyak klub yang siap untuk memenuhi semua permintaannya. Situasi ini pun memaksa manajemen untuk menyanggupi permintaan sang pemain.

Baca Juga:
Kiper Garuda Select Ini Beberkan Cara Jitu Gagalkan Penalti Pemain Inggris

Vinicius Junior bukan hanya meminta kenaikan gaji. Ia kabarnya juga meminta adanya bonus dalam klausul kontrak barunya tersebut. Ia meminta adanya bonus jumlah menit bermain minimal dan meminta bonus jika Real Madrid memenangkan gelar.

Load More