Husna Rahmayunita | Arif Budi Setyanto
Asnawi Mangkualam saat berlaga dengan Ansan Greeners. (Facebook/Ansan Greeners)

Bolatimes.com - Klub Ansan Greeners yang kini menaungi Asnawi Mangkualam akan menggelar festival budaya Indonesia di Korea Selatan hingga menuai sorotan publik. 

Asnawi Mangkualam merupakan salah satu pemain yang punya efek positif bagi bagi kub K2 League Ansan Greeners. Berkat kehadirannya, klub berjuluk The Green Wolves ini punya pengikut di Instagram yang melonjak.

Bukan hanya itu, orang Indonesia di Korea tertarik datang ke stadion untuk menyaksikan pertandingan Ansan Greeners karena adanya Asnawi.

Maka dari itu, Ansan Greeners kemudian membuat acara festival budaya Indonesia yang bertajuk 'Indonesia fans day'. Kabar ini diketahui dari postingan Instagram klub pada Senin (18/7/2022).

Pada postingan itu, disebutkan akan ada ragam budaya Indonesia yang bakal dipertontonkan di tengah pertandingan Ansan Greeners vs Gimpo Citizen pada Sabtu (23/7/2022) mendatang.

Ansan Greeners gelar pertunjukkan tari reog dan silat di tengah pertandingan. (Instagram/ansan_greeners_fc)

Akan ada pertunjukan reog serta seni bela diri silat di jeda babak pertama. Kemudian akan ada kembang api di akhir pertandingan hingga beragam kuliner dari nusantara.

Terlepas dari acara itu, kini Asnawi Mangkualam mendapatkan kepercayaan besar lagi di Ansan Greeners setelah pelatih Cho Min-kook memutuskan untuk memundurkan diri.

Eks PSM Makassar ini juga dimainkan di posisi fullback kanan, bukan penyerang kanan oleh pelatih baru Ansan Greeners. Ini bisa menjadi awal baru lagi bagi Asnawi dalam kariernya bersama klub K League 2.

Sementara itu, Ansan Greeners kini berada di dasar klasemen K League 2 dengan raihan 17 poin dari 24 pertandingan yang sudah dilakoni.

Load More