Surabaya (beritajatim.com) – Melawan timnas Thailand di Piala AFF ini bukan hal mudah bagi Indonesia, maka berbagai dukungan harus diberikan penuh kepada tim garuda merah putih.
Bukan hanya suporter, keluarga para pemain pun dengan banyak cara melakukan dukungan. Seperti salah satunya yang dilakukan keluarga dari pemain sayap kanan Timnas Indonesia, Rizky Ridho di kawasan Simo Kramat Barat, Surabaya.
Ditemu di kediamannya sebelum pertandingan terlihat keluarga pemain Persebaya ini mulai mempersiapakn doa bersama, bahkan mereka juga mempersiapkan tempat untuk doa bersama dan nobar bersama keluarga dan para tetangga.
Sebelumnya sang ayah,Suyoto pun melakukan video call dan mengingatkan kepada sang anak untuk selalu mengaji setiap hari sebelum melakukan aktivitas meskipun hanya satu ayat.
“Le, semangat sebelum tanding, inget pesene ayah jangan lupa ngaji sebelim aktivitas tanding meskipun satu ayat. Ibadahe le kita dukung buat Indonesia dirumah,”ungkap Suyoto, sang ayah ketika melakukan panggilan melalui telepon selulernya dengan sang anak, Rabu (29/12/2021).
[berita-terkait number=”4″ tag=”final-piala-aff”]
Yang menarik bukan hanya keluarga dan para tetangga yang akan mensuport timnas Indonesia bertanding melawan Thailand dengan nonton bareng di rumah Rizky. Camat Sawahan M Yunus rencananya akan ikut nonton bareng bersama di rumah pemain jebolan internal Persebaya ini.
Laga final Piala AFF akan digelar dua leg di Stadion Nasional, Singapura. Leg pertama akan digelar pada Rabu (29/12/2021). Sedangkan, pertemuan kedua berlangsung pada (1/1/2022).[way/ted]