Gol.bolatimes.com - Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) baru-baru ini pamer poster laga melawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday. Menariknya, mereka tetap memajang foto Lionel Messi yang kabarnya tak ikut terbang ke Tanah Air.
Argentina melakukan tur Asia dengan mengunjungi China dan Indonesia. La Albicelesta akan menghadapi Australia lebih dulu di China dengan menurunkan tim utama termasuk Messi.
Meski begitu, Lionel Scaloni dikabarkan akan memainkan skuad pelapis kala berhadapan dengan timnas Indonesia. Parahnya Messi juga disebut tidak ikut.
Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Palestina Malam Ini, Kick Off 19.30 WIB
Rumor Messi batal ikut ke Indonesia terbaru diungkapkan oleh jurnalis Gaston Edul. Ia menyampaikan La Pulga tidak akan bermain di laga kedua yang menghadapi skuad Garuda.
"Leo Messi akan bermain melawan Australia, tapi dia tidak akan melakukan perjalanan ke Indonesia. Dia tidak memainkan game kedua," tulis Gaston Edul via Twitter pribadinya.
Walau demikian, AFA tetap mencantumkan foto Lionel Messi dalam poster pertandingan menghadapi timnas Indonesia. Selain La Pulga, ada juga foto Emiliano Martinez serta Angel Di Maria.
Sontak postingan itu langsung menyedot perhatian netizen tanah air. Mereka berharap Messi tetap jadi ke Indonesia dan bermain lawan skuad Garuda.
Sementara itu, pertandingan timnas Indonesia vs Argentina sendiri bakal tersjadi pada 19 Juni mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Baca Juga: Mengenal Mini Soccer, Sama-sama Main Bola tapi Beda dengan Sepak Bola Biasa dan Futsal