KOMPAS.com - Undian 16 besar Liga Champions telah dilakukan dan menghasilkan sejumlah big match. Berikut adalah empat hal yang perlu diketahui tentang babak 16 besar Liga Champions musim 2021-2022.
Drawing atau undian babak 16 besar Liga Champions digelar di Nyon, Swiss, pada Senin (13/12/2021) malam WIB.
Adapun, undian 16 besar Liga Champions 2021-2022 sempat diulang akibat masalah teknis.
Berikut Kompas.com merangkum empat hal yang harus diketahui tentang babak 16 besar Liga Champions musim ini.
Pada undian pertama, menghasilkan laga akbar Manchester United vs Paris Saint-Germain (PSG). Laga ini sempat menyedot atensi lantaran akan menyajikan duel Cristiano Ronaldo vs Lionel Messi.
Baca juga: Kronologi Riuh Drawing Liga Champions: Batalnya Duel Messi Vs Ronaldo hingga Takdir Juara Bertahan
Akan tetapi, duel Ronaldo vs Messi gagal terlaksana pada babak 16 besar Liga Champions 2021-2022. Sebab, setelah undian diulang, Man United bakal bertemu wakil Spanyol, Atletico Madrid.
Adapun, PSG tetap bakal melakoni big match kontra Real Madrid pada fase 16 besar Liga Champions musim ini.
Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah hasil undian babak 16 besar Liga Champions 2021-2022.
Mengutip situs resmi UEFA, leg pertama babak 16 besar Liga Champions bakal dilangsungkan pada 15-16 Februari dan 22-23 Februari 2022.
Sementara itu, leg kedua babak 16 besar Liga Champions akan digelar pada 8-9 Maret dan 15-16 Maret 2022.
Tim-tim yang tampil sebagai runner-up pada fase grup akan menjadi tuan rumah lebih dulu.
Baca juga: Juergen Klopp Soal Undian Ulang Liga Champions: Jelas Kok, Memang Harus Diulang!
Berikut adalah jadwal pertandingan babak 16 besar Liga Champions 2021-2022.
15 Februari (leg 1) & 9 Maret (leg 2)
16 Februari & 8 Maret