Suara.com - Laga Bhayangkara FC vs Bali United pada pekan pamungkas Liga 1 2018 akhir pekan lalu, telah menjadi laga pamungkas Vladimir Vujovic sebagai seorang pemain sepakbola. Sang centre-back telah menjalani laga terakhirnya bersama Bhayangkara.
Vujovic, centre-back asal Montenegro yang kini telah berusia 36 tahun, pun kini punya rencana terkait masa depannya. Masih ingin berkutat di sepakbola, Vujovic pun berniat menjadi seorang pelatih. Ia berencana mengambil lisensi pelatih A UEFA di Eropa pada 2019 nanti.
"Setelah itu selesai, saya ingin melatih klub. Bisa saja di Indonesia atau India," ungkap Vujovic seperti dilansir ANTARA.
Vujovic sendiri pensiun setelah sekira lima tahun berkecimpung di persepakbolaan Tanah Air. Menurut pria bertinggi 188 cm itu, keputusan ini diambilnya lantaran sudah tidak merasakan motivasi menggebu lagi ketika bermain sepakbola.
Baca Juga: Klasemen Akhir Liga 1 2018: Ini 3 Tim yang Terdegradasi
"Saya tidak tahu kenapa itu terjadi. Motivasi saya tidak sebesar seperti saat membela Persib (pada 2014-2017)," bebernya.
Sebagai informasi, Vujovic sendiri sukses membantu Persib mendapatkan satu gelar juara liga, yakni pada 2014 dan menjadi bagian penting Bhayangkara finis di posisi ketiga klasemen akhir Liga 1 2018.