chatwithamelia.xyz - Juventus berhasil memetik kemenangan keduanya di Serie A musim 2018/2019. Terbaru saat skuat Bianconeri mengalahkan Lazio dengan skor 2-0, Senin (26/8/2018).
Meski meraih kemenangan, penyerang anyar Juventus, Cristiano Ronaldo kembali menjadi sorotan. Pasalnya, dari dua laga yang telah dimainkan dirinya belum juga mencetak gol.
Terlebih pada laga melawan Lazio, Ronaldo gagal mencetak gol setelah mendapatkan kesempatan emas pada menit ke-75. Mendapat umpan manis dari Joao Concelo, sepakan pemain asal Portugal itu hanya mengenai tumit kaki kanannya. Beruntungnya, bola liar berhasil disambar oleh Mario Manzukic untuk membawa Juventus menang 2-0.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Serie A: Juventus Menang Lagi, AC Milan Kalah
Kendati Cristiano Ronaldo urung juga mencetak gol, apa yang telah diusahakan pemain 33 tahun itu tak bisa dikesampingkan. Menurut catatan Opta Jose, Ronaldo telah melakukan 14 tendangan ke gawang dan tujuh tepat sasaran. Jumlah tersebut adalah yang terbanyak daripada pemain lain di lima liga top Eropa musim 2018/2019.
Pada laga tersebut Juventus pun kembali meraih poin penuh dan membawa si Nyonya Tua itu bertengger di puncak klasemen sementara Serie A musim 2018/2019 berkat sumbangan gol Miralem Pjanic dan Mario Mandzukic.
Baca Juga: Ini Hasil Pertandingan Pekan Ketiga La Liga
Di bawah Juventus ada Napoli yang juga meraih kemenangan kedua mereka setelah menjungkalkan AC Milan dengan skor 3-2 di Stadion San Paolo.