chatwithamelia.xyz - Sempat terpuruk di Liga, Real Madrid kembali bangkit di babak 16 besar Copa del Rey. Pada leg pertama, skuat Los Blancos sukses memetik kemenangan besar empat gol tanpa balas atas tuan rumah Melilla. Ini jadi debut manis bagi caretaker Santiago Solari setelah 60 jam diserahi mandat menukangi Real Madrid.
Dalam laga yang digelar di Stadion Alvarez Claro, Kamis (1/11/2018) dini hari itu, Madrid untuk pertama kalinya meraih kemenangan dari lima laga terakhir.
Madrid terakhir dipermalukan Barcelona dengan skor 5-1 di La Liga. Kekalahan itu memicu pemecatan Julen Lopetegui, yang baru bersama Madrid dalam 10 laga di liga sepak bola Spanyol.
Baca Juga: 139 Hari Kerja, Julen Lopetegui Dapat Pesangon Rp 51,6 Miliar
Menghadapi Melilla di babak 16 besar Copa del Rey, Solari memboyong beberapa pemain muda seperti Sergio Reguilon dan Javi Sanchez yang sebelumnya ia bina di skuat Real Madrid Castilla.
Real Madrid pun bisa dibilang tanpa kesulitan menghadapi Melilla yang bermain di Segunda Division B - kasta tertinggi ketiga di liga domestik Spanyol.
pertama Madrid dicetak Karim Benzema pada menit 28, setelah menerima umpan tarik Odriozola dari sayap kanan. Di menit 45 Madrid kembali mencetak gol lewat Marco Asensio, yang menerima umpan dari Vinicus Junior.
Baca Juga: Hasil Keputusan Komisi Banding Terhadap Persib Bandung
Unggul 0-2 di babak pertama, Madrid melanjutkan pesta di babak kedua. Pada menit 79, skor berubah menjadi 0-3 setelah bek kanan Odriozola mencetak gol, memanfaatkan kemelut di mulut gawang Melilla.
terakhir di pertandingan itu dicetak oleh pemain muda Madrid, Cristo Gonzales yang masuk pada menit 83 menggantikan Asensio. pemuda itu dicetak dengan sundulan, memanfaatkan umpan silang dari sayap kanan yang lagi-lagi dikirim Odriozola.
Di leg kedua, Madrid akan menjamu Melilla di Santiago Bernabeu pada 5 Desember.
Baca Juga: Persija Jakarta Kehilangan Dua Bek Sayap Andalan
Susunan dan formasi pemain
Melilla (4-5-1): Dani Barrio; Sofian Chakla, Mahanan, Richi Segura, Juanmi Carrion; Igor Martinez (Brahim Amar 75'), Antonio Otegui, Alfonsito, Lolo Garrido (Fran Bueno 84'), Ruano; Yacine Qasmi (Brian Martin 70')
Real Madrid (4-3-3): Keylor Navas; Alvaro Odriozola, Javi Sanchez, Sergio Ramos (Nacho Fernandez 46'), Sergio Reguilon; Marco Asensio (Cristo Gonzalez 83'), Manuel Llorente, Dani Ceballos; Lucas Vazquez, Karim Benzema (Federico Valverde 46'), Vinicus Junior.
Baca Juga: Realistis, Dirut AC Milan Tak Terobsesi Lolos Liga Champions
Berita ini sudah dimuat di suara.com