chatwithamelia.xyz - Legenda hidup sepak bola Belanda, Arjen Robben, dipastikan akan hengkang dari Bayern Munchen pada akhir musim 2018/2019. Namun, ia masih belum tahu apakah tetap bermain sepak bola atau memilih pensiun.
Robben kini telah berusia 34 tahun. Ia juga sudah hampir satu dekade mengabdikan diri untuk klub rakasa Jerman tersebut. Selama itu pula, Robben telah merasakan berbagai gelar bersama Die Rotens seperti tujuh trofi Bundesliga Jerman dan satu piala Liga Champions.
''Ini adalah tahun terakhir saya membela Bayern. Saya telah melalui masa-masa yang indah selama berkarier di sini,'' ujar Robben dikutip dari SB Nation.
Baca Juga: Peran Penting Laurent Koscielny di Balik Kemenangan Arsenal
Kepergian mantan pemain Real Madrid itu pun turut ditegaskan oleh Uli Hoeness selaku presiden Bayern Munchen. Tak hanya Robben, Franck Ribery yang telah berusia 35 tahun kabarnya juga akan hengkang bersama Robben di akhir musim.
''Kemungkinan besar, tahun ini adalah yang terakhir untuk mereka berdua di Bayern. Meskipun sudah berusia lanjut, keduanya masih merupakan pemain yang hebat. Mereka adalah pemain yang berhasil mencatatkan namanya di dalam buku sejarah Bayern,'' kata Hoeness.
''Pada musim lalu, saya senang karena mereka berdua menandatangani perpanjangan kontrak. Kami akan sangat merugi apabila melepas mereka berdua pada akhir musim lalu,'' imbuhnya.
Baca Juga: Rochy Putiray: Ayo Taruhan Sama Saya, Persija Juara Tahun Ini!
Arjen Robben dan Ribery sendiri, walau sudah gaek tetap menjadi andalan dari pelatih Niko Kovac. Bahkan, di Liga Champions pekan lalu, Robben berhasil mencetak dua gol dan Ribery satu gol untuk membantu Bayern Munchen meraih kemenangan 5-1 atas Benfica.