chatwithamelia.xyz - Memperebutkan posisi empat besar klasemen Liga Primer Inggris, laga Manchester United kontra Chelsea dipastikan bakal berlangsung sengit. Berikut sejumlah fakta jelang duel yang akan berlangsung di Old Trafford, Minggu (28/4/2019) malam ini.
Skuat Setan Merah akan menjamu Chelsea dalam lanjutan pekan ke-36 Liga Primer Inggris. Bagi keduanya ini merupakan laga yang sangat krusial. Pasalnya, meraih tiga poin di pertandingan ini sangat penting untuk menentukan langkah mereka dalam perebutan posisi empat besar atau zona Liga Champions di musim depan.
MU saat ini berada di posisi keenam klasemen Liga Inggris dengan mengoleksi 64 poin. Sementara Chelsea saat berada di posisi yang lebih baik yaitu di posisi keempat klasemen sementara dengan raihan 67 poin.
Baca Juga: Timnas Futsal Indonesia U-20 Bantai Tim Peringkat Tiga Dunia 3-1
Tentu saja, skuat besutan Ole Gunnar Solskjaer mencoba mengamankan tiga poin saat menjamu Chelsea di Old Trafford. MU juga mencoba bangkit setelah beberapa hari sebelumnya tumbang dari rival sekotanya, Manchester City
Berikut fakta - fakta menarik menjelang duel MU vs Chelsea yang dihimpun dari Opta.
1. Manchester United telah memenangkan dua pertandingan kandangnya di Liga Primer terakhir melawan Chelsea. Mereka belum pernah mengalahkan the Blues dalam tiga pertandingan liga berturut-turut di Old Trafford sejak Januari 1957 saat ditangani manajer Matt Busby.
Baca Juga: Kecewa Garuda Select Kalah, Legenda Chelsea Ungkap yang Bikin Mereka Loyo
2. Chelsea telah memenangkan lebih banyak pertandingan Liga Primer melawan Manchester United daripada tim lain mana pun dalam kompetisi ini yaitu 18 kemenangan
3. Man Utd telah memenangkan tiga dari enam pertemuan terakhir mereka dengan Chelsea di semua kompetisi (Seri 1, Kalah 2), setelah gagal memenangkan 12 pertandingan sebelumnya melawan mereka (Seri 5 kali dan kalah 7 kali).
4. Anthony Martial mencetak dua gol dalam pertandingan melawan Chelsea musim ini. Satu-satunya pemain MU yang mencetak gol tandang dan tandang Liga Primer melawan The Blues di musim yang sama adalah Wayne Rooney pada 2011-12 dan Eric Cantona pada 1992-93.
Baca Juga: Kalah Lawan Bolton Wanderers, Garuda Select Derita Kekalahan Terbesar
5. Pemain Chelsea N' Kante telah mencetak sembilan gol di semua kompetisi dalam empat musim di Inggris, dengan Manchester United satu-satunya tim yang dia cetak lebih dari satu kali.