chatwithamelia.xyz - Pelatih asal Italia, Antonio Conte, mengaku memiliki peluang besar untuk melatih di negerinya sendiri dibanding di luar negeri pada musim depan. Namun, ia juga masih memiliki hasrat untuk menganggur.
Conte sudah berstatus tanpa klub sejak Juli 2018 silam ketika didepak oleh Chelsea. Selama menganggur, ia selalu diisukan dengan berbagai klub top Eropa, mulai dari Real Madrid, AC Milan, Inter Milan, hingga AS Roma.
Namun, setelah Real Madrid memilih kembali rujuk dengan Zinedine Zidane, Conte semakin gencar dikaitkan dengan klub-klub di Italia. Maklum nama pelatih 49 tahun itu cukup harum di negeri Pizza karena sudah tiga kali memenangkan Scudetto.
Baca Juga: Legenda Liverpool: Luis Suarez Seperti Tikus, Licik, dan Kotor
Sejauh ini, Inter Milan, AC Milan, dan AS Roma, menjadi klub yang paling sering digosipkan menjadi labuhan baru Conte. AS Roma juga disebut sebagai tim yang paling tertarik terhadap jasa eks pelatih Juventus itu.
Terkait berbagai isu tersebut, Conte menanggapi dengan tenang. Ia mengaku memprioritaskan untuk kembali melatih di Italia, tetapi dengan syarat klub itu harus kompetitif untuk memenangkan gelar. Namun, andai belum menemukan yang pas, ia rela untuk kembali menganggur.
"Ada peluang bagus saya melatih di Italia, juga di luar negeri. Tapi juga ada peluang untuk saya tetap menganggur," ujar Conte, dikutip dari Sky Sports.
Baca Juga: Unggul 3 Gol, Pelatih Barcelona Enggan Remehkan Liverpool
"Prioritas saya adalah mendapatkan pekerjaan di sebuah klub yang membiarkan saya bertarung untuk gelar-gelar. Ada kans 60% saya tetap di Italia, 30% ke luar negeri, dan 10% terus menunggu (pekerjaan yang tepat)," tuturnya menutup.
Bursa transfer musim panas 2019 sendiri masih belum dimulai. Drama ke mana labuhan baru Antonio Conte pun diprediksi masih akan sangat panjang.
Baca Juga: Gegara Puasa Saat Latihan, Eko Yuli Berantem dengan Sang Pelatih