chatwithamelia.xyz - Barcelona bakal menghadapi Valencia di lanjutan La Liga, Minggu (15/9/2019). Sayangnya, jelang berlaga di Camp Nou, skuat Blaugrana sepertinya kembali takkan diperkuat Lionel Messi.
Messi dikabarkan saat ini masih dalam proses pemulihan cedera. Sebelumnya, ia didiagnosa mengalami cedera betis yang didapatkan pada laga pramusim 2019.
Sebelumnya beredar kabar jika pemain 32 tahun ini telah menjalani latihan bersama Antoine Griezmann dan kawan-kawan. Namun, manajemen tak ingin gegabah untuk mengambil risiko terhadap cedera yang dinilai belum sembuh total.
Baca Juga: Gagal Menang, Bhayangkara FC Harus Rela Berbagi Angka dengan Bali United
Menurut laporan Marca, klub mengklaim jika kebugaran sang striker bisa kembali pulih hingga lima hari ke depan. Artinya saat menghadapi Borussia Dortmund di fase penyisihan grup Liga Champions 2019/20, Messi dimungkinkan bisa diturunkan.
Jikapun tidak, Messi akan lebih siap dimainkan klub saat menghadapi Granada di lanjutan Liga Spanyol.
Meski tak diperkuat peraih lima Ballon d'Or tersebut, Barcelona masih punya Luis Suarez yang sudah kembali bugar. Eks penyerang Liverpool tersebut pun dirasa siap untuk diturunkan jelang menghadapi Valencia.
Baca Juga: Wali Kota Paris Minta Neymar Bawa PSG Juarai Liga Champions
Terpisah, Barcelona sementara masih berada di peringkat delapan pada klasemen sementara Liga Spanyol 2019/20. Antoine Griezmann dan kawan-kawan baru mengoleksi empat poin dari tiga laga yang mereka lakoni.
Sementara calon lawannya, Valencia, berada di peringkat 10 dengan poin yang sama.
Baca Juga: Tiga Kali Gagal di Kejuaraan Dunia Bulutangkis, Begini Kata Marcus