chatwithamelia.xyz - Timnas Inggris akan menjalani laga berat di partai terakhir grup D Euro 2020. The Three Lions akan menghadapi tim yang tengah naik daun, Timnas Republik Ceko pada Rabu (23/6/2021) dini hari nanti.
Saat ini empat tim di grup D masih berpeluang lolos ke babak 16 besar. Inggris yang telah mengoleksi empat poin, belum aman dari cengkeraman dua tim terbawah yakni Kroasia dan Skotlandia.
Andai salah satu dari Kroasia dan Skotlandia menang di laga terakhir, Inggris mau tak mau harus terhindar dari kekalahan atau minimal meraih hasil seri saat menghadapi Ceko agar lolos ke babak 16 besar secara otomatis.
Baca Juga: Ini Motivasi Sutan Zico Hijrah ke Klub Milik Atta Halilintar, PSG Pati
Namum jika Inggris kalah dari Ceko dan salah satu dari Kroasia atau Skotlandia menang, maka anak asuh Gareth Southgate masih berpeluang lolos melalui tempat ketiga.
Opsi lolos dari tempat ketiga bukanlah jaminan aman bagi Inggris. Belum lagi dengan besarnya rasa malu yang akan The Three Lions dapatkan andai finis di tempat ketiga di grup yang terbilang mudah ini.
Menghindari kekalahan di laga terakhir pun menjadi harga mutlak bagi Inggris. Sayangnya, lawan yang akan dihadapi adalah Ceko, tim yang tengah naik daun di ajang Euro 2020 ini.
Baca Juga: Viral Seorang Warganet DM Ronaldo Minta Geser iPhone 12 Biar Harga Turun
Untuk meraih kemenangan di laga pamungkas grup D, Inggris tentu harus mewaspadai 3 pemain Ceko agar tak tumbang. Berikut 3 pemain Ceko tersebut.
1. Patrik Schick (Penyerang)
Nama Patrik Schick menjadi salah satu pemain yang wajib diwaspadai lini pertahanan Inggris. Pasalnya, Eks penyerang AS Roma ini menjadi salah satu pemain yang produktif di Euro 2020 sejauh ini.
Baca Juga: Profil Paola Ferrari, Presenter Italia yang Viral di Euro 2020
Total tiga gol telah diciptakannya di dua laga saat melawan Skotlandia dan Kroasia. Kejeliannya dalam mencetak gol pun terlihat saat dirinya mencetak gol spektakuler dari tengah lapangan saat melawan The Tartan Army.
2. Tomas Soucek (Gelandang)
Jika ada yang mengerti sepak bola Inggris secara detail di tubuh tim Ceko, sosok itu adalah Tomas Soucek. Gelandang milik West Ham United ini paham betul dengan kapasitas para penggawa Inggris di mana di tiap pekannya, ia selalu bertemu dengan mereka di kancah Liga Inggris.
Baca Juga: Adiknya Top Skor Euro 2020, Potret Cantik Sang Kakak Disorot
Sementara dari segi permainan, ia merupakan gelandang bertahan andal yang mampu merusak permainan Inggris dengan baik. Belum lagi kemampuannya dalam mengatasi duel udara, termasuk dalam bertahan dan mencetak gol lewat situasi bola mati.
3. Vladimir Coufal (Bek)
Selain Tomas Soucek, Ceko memiliki mata-mata lain pada sosok Vladimir Coufal. Sama dengan Soucek, ia merupakan penggawa West Ham.
Di Euro 2020 ini, Coufal menjadi penggawa penting dengan kemampuannya melakukan Overlap dalam menyerang dan mampu bertahan sama baiknya.
Dalam menyerang, ia mampu memberikan satu assist di gelaran Euro 2020 sejauh ini. Dalam bertahan, Coufal memenangi total 12 duel di laga melawan Kroasia dan Skotlandia.