chatwithamelia.xyz - Anthony Taylor ditunjuk menjadi pengadil lapangan dalam laga akbar di pekan ke-13 Liga Inggris antara Chelsea vs Manchester United, Minggu (28/11/2021) malam WIB.
Dari segi klasemen, posisi kedua tim memang terpaut cukup jauh. Chelsea untuk sementara memuncaki klasemen, sedangkan The Red Devils tertahan di peringkat kedelapan.
Meski begitu, laga ini diprediksi masih akan menghadirkan tensi dan intensitas tinggi. Oleh karena itu wasit terbaik macam Anthony Taylor yang ditunjuk sebagai pengadil di atas lapangan.
Baca Juga: Mengharukan, Michael Carrick Persembahkan Kemenangan MU untuk Solskjaer
Cukup menarik melihat profil Taylor karena dia merupakan sosok kelahiran Manchester pada 20 Oktober 1978.
Karier Taylor sebagai wasit dimulai dari kasta bawah sepak bola Inggris. Dia mengawalinya dengan menjadi wasit di Northern Premier League 2002.
Baca Juga: Ketum PSSI Sebut Mr Y Fiktif, Suruhan dari Pengatur Skor Bambang Suryo
Cukup cepat dia promosi ke kasta lebih tinggi dengan menjadi wasit di Conference North pada 2004. Kariernya terus berkembang dan dimasukkan ke dalam daftar wasit Football League pada musim 2006/07.
Laga pertama yang dia pimpin di level ini adalah partai antara Wrexham dan Peterborough United dalam pertandingan League Two yang berakhir 0-0 pada Agustus 2006.
Di tahun yang sama, dia mendapat kesempatan pertama memimpin laga internasional antara Inggris U-19 vs Swiss U-19.
Baca Juga: Hajar Hizbul Wathan FC 3-1, Persis Solo Lolos ke Babak 8 Besar Liga 2 2021
Meski sudah memimpin laga internasional, butuh waktu 4 tahun bagi Anthony Taylor untuk bisa menjadi wasit di Liga Inggris. Laga Liga Inggris pertama yang dia pimpin antara Fulham vs Portsmouth pada Februari 2010.
Taylor menjadi wasit reguler di kasta tertinggi Inggris seperti Cahmpionship dan Liga Inggris per musim 2011/12 dan langsung dikenal sebagai sosok 'kejam' serta 'murah kartu'.
Pada laga Championship antara Middlesbrough vs Leeds United pada Agustus 2011, misalnya, Taylor mengeluarkan 4 kartu kuning dan 3 kartu merah dari sakunya.
Baca Juga: Arema FC Geser Persib Bandung, Berikut Klasemen Terbaru Liga 1 2021/2022
Contoh selanjutnya hadir di musim 2013/14 dalam laga Aston Villa melawan Arsenal. Anthony Taylor memberi dua penalti buat Villa dan mengeluarkan Laurent Koscielny sehingga saat itu Arsene Wenger menyebutnya dengan 'keras kepala'.
Terlepas dari itu, Anthony Taylor terus dipercaya menjadi wasit di laga-laga penting baik di Liga Inggris hingga Liga Champions.
Pengalamannya memimpin laga-laga internasional pun semakin berlimpah seiring waktu. Dia menjadi wasit di Euro, Piala Dunia, hingga teranyar mewasiti laga final UEFA Nations League 2021 antara Spanyol vs Prancis.
Disitat dari Transfermarkt, Anthony Taylor sudah memimpin 613 pertandingan sepanjang kariernya dengan mengeluarkan 2079 kartu kuning dan 190 kali menunjuk titik putih.