Tinggalkan Manchester United, 3 Alasan Ronaldo Cocok Gabung Bayern Munich

Apabila meninggalkan Manchester United, Cristiano Ronaldo cocok gabung Bayern Munich. Ini tiga alasannya

Irwan Febri Rialdi | chatwithamelia.xyz
Sabtu, 30 April 2022 | 21:00 WIB
Pemain Manchester United Cristiano Ronaldo rayakan gol ke gawang Norwich City dalam pertandingan Liga Premier di Old Trafford, Sabtu (16/4/2022). [AFP]

Pemain Manchester United Cristiano Ronaldo rayakan gol ke gawang Norwich City dalam pertandingan Liga Premier di Old Trafford, Sabtu (16/4/2022). [AFP]

chatwithamelia.xyz - Berikut ini tiga alasan masuk akal mengapa mega bintang Manchester United, Cristiano Ronaldo bakal cocok bergabung Bayern Munich.

Nama Cristiano Ronaldo di ambang pintu keluar dari Manchester United. Rumor ini berkembang seiring laju buruk klub berjuluk The Red Devils itu.

Pemain berusia 37 tahun ini dirumorkan akan hengkang karena Man United terseok-seok di kancah Premier League musim 2021-2022.

Baca Juga: Resmi Gabung, Publik Kaget Elkan Baggott Perkuat Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021

Saat ini Man United berada di peringkat keenam dengan 55 poin dari 35 laga. Dengan tiga laga tersisa di kancah liga, Setan Merah kemungkinan besar tak akan tampil di Liga Champions musim depan.

Padahal, Cristiano Ronaldo bisa dikatakan telah tampil maksimal di kancah liga bagi Man United dengan menyumbangkan 17 gol sejauh ini.

Selain karena posisi Man United yang kemungkinan besar tak akan tampil di Liga Champions musim depan, Cristiano Ronaldo berpotensi hengkang karena kehadiran Erik ten Hag.

Baca Juga: Daftar 20 Pemain Timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2021, Netizen Heran Irfan Jaya Dicoret

Pelatih asal Belanda itu resmi menjadi pelatih Man United musim depan. Kedatangan Ten Hag pun akan membuat posisi Cristiano Ronaldo tergusur.

Sebab, pelatih Ajax Amsterdam itu disebut lebih menyukai bakat muda, dan juga pola permainannya dianggap tak cocok dengan Cristiano Ronaldo.

Kabar hengkangnya Cristiano Ronaldo pun membuat beberapa klub ingin mendatangkannya di musim panas 2022 nanti.

Baca Juga: Elkan Baggott Resmi Perkuat Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021

Salah satunya adalah Bayern Munich. Raksasa Jerman ini disebut-sebut ngebet mendatangkannya untuk menggantikan Robert Lewandowski yang akan pergi di musim panas 2022 nanti.

Namun pertanyaannya, apakah Bayern Munich akan menjadi pelabuhan baru yang tepat bagi Cristiano Ronaldo ke depannya?

Bayern Munich tentu bisa menjadi pelabuhan yang tepat bagi Cristiano Ronaldo kelak. Apalagi jika menilik sederet alasan berikut ini.

Baca Juga: 5 Pemain Luar Negeri Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021, Termasuk Egy dan Witan

1. Jadi Pengganti Lewandowski

Bakal perginya Robert Lewandowski di musim panas 2022 membuat Cristiano Ronaldo menjadi pilihan tepat bagi Bayern Munich.

Saat ini, siapakah penyerang yang bisa mencetak 50 gol dalam semusim dan punya harga murah selain Cristiano Ronaldo?

Dengan harga hanya 15 sampai 20 juta poundsterling, Bayern Munich akan mendapat pengganti sepadan Lewandowski yang akan dilego dengan harga lebih dari dua kali lipat.

Perginya Lewandowski akan memberikan keuntungan bagi Cristiano Ronaldo, yang kemudian akan menjadi Goal Getter bagi Bayern Munich.

Alhasil, Cristiano Ronaldo bisa mencetak rekor-rekor baru di lima liga top Eropa dan mendekatkan dirinya untuk meraih Ballon d'Or kembali.

2. Jaminan Liga Champions dan Prestasi

Masih terkait dengan rekor, di Bayern Munich nanti Cristiano Ronaldo bisa memecahkan rekor sebagai pemain pertama yang memenangi empat gelar berbeda di liga liga top Eropa.

Selain itu, Cristiano Ronaldo akan terus menerus tampil di Liga Champions, mengingat Bayern Munich langganan juara Bundesliga Jerman.

Bergabungnya Bayern Munich dan Cristiano Ronaldo pun akan menghasilkan efek dahsyat di ajang tertinggi antar klub se benua biru itu.

Bayern Munich dikenal sebagai tim yang punya tradisi kuat di Liga Champions. Sedangkan Cristiano Ronaldo merupakan ‘Mr.Champions League’.

Sehingga tak hanya jaminan prestasi lokal saja yang didapat, melainkan juga jaminan prestasi kontinental juga bisa diraih kedua pihak jika bersatu.

3. Memenuhi Ambisinya Meraih Ballon d'Or

Bukan rahasia bahwa Cristiano Ronaldo masih ingin meraih gelar pemain terbaik dunia atau Ballon d'Or di sisa kariernya saat ini.

Ia berambisi menambah gelar Ballon d'Or nya dari lima biji menjadi enam gelar, demi memangkas jaraknya dengan Lionel Messi yang telah meraih tujuh gelar.

Tak hanya memangkas perolehan gelar, Cristiano Ronaldo berambisi untuk menyamai atau bahkan melewati torehan rivalnya itu.

Melihat usia serta klub yang ada, Bayern Munich pun bisa menjadi opsi yang tepat. Apalagi, berkat tim berjuluk Die Roten inilah, Lewandowski hampir menggondol pulang Ballon d'Or.

Di Bayern Munich, Cristiano Ronaldo bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya lebih jauh lagi dan meraih beragam gelar bergengsi agar bisa mencapai targetnya meraih Ballon d'Or.

Kontributor: Felix Indra Jaya

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Pelatih Kepala Bayer Leverkusen, Xabi Alonso memiliki visi untuk membuat kesuksesan klub lebih berkelanjutan.Musim lalu, klub berhasil meraih gelar ganda Bundesliga dan DFB Pokal di bawah kepemimpinannya, meskipun mereka kalah di final Liga Europa.

liga | 12:59 WIB

Dua Legenda Persib Bandung, Suhendar dan Nandang Kurnaedi mendoakan Pangeran Biru meraih hasil maksimal di Championship Series Liga 1 2023/2024

liga | 21:16 WIB

Dua legenda Persib Bandung, Sobur dan Iwan Sunarya mendoakan Pangeran Biru juara musim ini usai meraih kemenangan atas Persebaya di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (20/4)

liga | 23:04 WIB

Persib Bandung tak bisa tampil dengan kekuatan penuh saatmenjamu Persebaya Surabaya pada laga pekan ke-32 Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (20/4). Selain akumulasi, sejumlah pemain diragukan tampil. Pelatih Bojan Hodak santai

liga | 13:08 WIB

Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono membantah tudingan yang menyebutkan dirinya sebagai saksi yang memberatkan dalam persidangan kasus kericuhan yang melibatkan Bobotoh

liga | 17:40 WIB

Bek Persib Bandung Henhen Herdiana tidak pernah menyangka akan melakoni 100 pertandingan bersama Pangeran Biru. Sejak promosi dari Diklat Persib 2016 silam, Henhen tak pernah membayangkan bisa bermain hingga sejauh ini.

liga | 11:07 WIB

David da Silva akhirnya berdamai dengan Persib Bandung setelah proses administasi telah diselesaikan

liga | 16:08 WIB

Berbagai pertimbangan dilakukan oleh PT Liga Indonesia Baru sebelum memutuskan kembali menggulirkan Liga 1 2023/2024 pada 15 April 2024 mendatang

liga | 15:35 WIB

FIFA menjatuhkan sanksi untuk lima tim Indonesia, satu di antaranya Persija Jakarta. Macan Kemayoran tak bisa melakukan transfer pemain selama tiga musim.

liga | 13:04 WIB

Pelatih Persib Bojan Hodak memberikan waktu libur untuk anak asuhnya selama tiga hari. Jeda kompetisi Liga 1 2023/2024 selama Piala Asia U-23 2024 di Qatar membuat tim punya waktu luang dalam masa persiapan

liga | 16:08 WIB

Gelandang Persib Bandung Stefano Beltrame tak mau santai walau Liga 1 2023/2024 terjeda selama gelaran Piala Asia U-23 2024 di Qatar.

liga | 14:13 WIB

Pemain Persib Bandung Ryan Kurnia mengambil sisi positif dari jeda Liga 1 2023/2024 selama gelaran Piala Asia U-23 2024 di Qatar. Ryan bisa menjalani pemulihan cedera selama jeda kompetisi.

liga | 13:57 WIB

Adapun jadwal Liga 1 pekan ke-31 hingga pekan ke-34, dan jadwal Championship Series dijadwalkan kembali oleh operator komisi, yakni PT Liga Indonesia Baru (LIB) dalam waktu dekat.

liga | 19:50 WIB

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak melihat sisi positif dari penundaan kompetisi Liga 1 2023/2024 selama Piala Asia 2023

liga | 16:04 WIB

Sementara dalam jadwal Liga 1 2023/2024 pekan ke-31, Persib akan melakukan lawatan ke markas Persita Tangerang, pada Selasa (2/4/2024).

liga | 14:04 WIB

Duel Bali United vs Persija akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Sabtu, (30/3/2024) kick off pukul 20.00 WIB.

liga | 13:27 WIB

Pebalap Marc Marquez angkat bicara mengenai insiden yang menimpanya dengan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) pada balapan di Sirkuit Algarve, Portimao, seri MotoGP Portugal, pada Minggu, (24/3/2024).

liga | 20:01 WIB

Beckham Putra akan bergabung dengan Timnas U-23 Indonesia yang akan berlaga di ajang Piala Asia U-23 2024 yang bertempat di Qatar.

liga | 17:02 WIB
Tampilkan lebih banyak