chatwithamelia.xyz - Liverpool memetik kemenangan krusial atas Southampton dengan skor 2-1 dalam laga pekan ke-37 Liga Inggris di St. Mary's, Rabu (18/5/2022) dini hari WIB. Kemenangan ini membuat The Reds menjaga asa merebut gelar juara liga musim ini.
Sejatinya Liverpool sempat tertinggal lebih dahulu oleh gol Nathan Redmond sebelum bangkit dan berbalik unggul berkat gol Takumi Minamino serta Joel Matip, demikian catatan laman resmi Liga Premier Inggris.
Hasil ini membuat Liverpool bisa memangkas jarak dengan sang pemuncak klasemen, Manchester City menjadi satu poin saja. Juara Liga Inggris musim 2021/22 akan ditentukan di pekan terakhir.
Baca Juga: Christian Adinata Kalah, Indonesia Tertinggal 1-2 dari Thailand di Semifinal SEA Games 2021
Liverpool sempat dibuat terkejut oleh Southampton dengan gol yang tercipta pada menit ke-13. Nathan Redmond melepaskan tembakan melengkung yang tak mampu dijangkau Alisson usai menerima bola dari Nathan Tella. Skor menjadi 1-0.
Skuat Jurgen Klopp mampu membalas ketika pertandingan telah memasuki menit ke-27. Takumi Minamino membuat kedudukan jadi seimbang dengan memanfaatkan umpan dari Diogo Jota. Kedudukan menjadi 1-1.
Liverpool mencoba untuk mencetak gol kedua di sisa waktu babak pertama. Sayang, skor imbang tidak mengalami perubahan hingga jeda istirahat.
Baca Juga: 3 Alasan Timnas Indonesia U-23 Bisa Kalahkan Thailand di Semifinal SEA Games 2021
Liverpool melakukan pergantian pemain sebelum babak kedua dimulai. Joe Gomez harus digantikan oleh Henderson karena cedera.
Gelandang Liverpool lainnya, James Milner dimasukkan dan menempati posisi bek kanan. Selepas turun minum kedua tim saling melancarkan serangan demi mencetak gol kedua.
Kendati demikian, upaya mereka tidak cukup untuk membuka jalannya. Liverpool akhirnya berada bisa berbalik unggul pada menit ke-67.
Baca Juga: Fathur Gustafian Cium Kening Sang Kekasih usai Raih Emas SEA Games 2021, Bikin Jomblo Meringis
Joel Matip mencatatkan namanya papan skor dan mengubah skor menjadi 2-1. Sepak pojok Tsimikas dengan baik ditanduk oleh Joel Matip ke pojok kiri gawang Southampton.
Meski sedang unggul, The Reds tetap berupaya mengejar gol ketiga untuk menyudahi perlawanan tim tuan rumah. Beberapa upaya telah mereka lakukan di sisa-sisa menit pertandingan.
Southampton baru bisa lepas dari gempuran Liverpool menjelang laga berakhir. Pada menit ke-88, mereka mengancam dari tembakan jarak jauh Redmond, tetapi Alisson masih sigap mengamankan bola.
Baca Juga: Pramudya/Yeremia Menang, Indonesia vs Thailand Sementara 1-1 di Semifinal SEA Games 2021
Liverpool berhasil mempertahankan keunggulan dan pada akhirnya, mereka harus puas dengan keunggulan 2-1. Tambahan tiga poin membuat The Reds menempel ketat pemuncak klasemen sementara Liga Inggris, Manchester City.
(Antara)