chatwithamelia.xyz - Hasil pramusim klub raksasa Inggris. Arsenal, Manchester City dan Chelsea, mendapat hasil berbeda ketika memainkan laga pramusim di Amerika Serikat pada Kamis (21/7/2022). Arsenal dan Manchester City kompak menang, tapi Chelsea tidak.
Arsenal dan Manchester City berhasil meraih kemenangan atas lawan-lawannya, sementara Chelsea secara mengejutkan ditahan imbang klub MLS Charlotte FC dengan skor 1-1.
Duel Arsenal vs Orlando City yang berlangsung di Stadion Exploria, Orlando, berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan tim asuhan Mikel Arteta.
Baca Juga: Barcelona Jor-joran Beli Pemain saat Bokek, Pelatih Bayern Munchen Tak Habis Pikir
Arsenal unggul cepat lewat Gabriel Martinelli pada menit ke-5 sebelum Facundo Torres menyamakan kedudukan bagi Orlando City pada menit ke-29.
Arsenal baru bisa berbalik unggul pada menit ke-66 lewat Edward Nketiah sebelum Nelson Reiss menutup kemenangan Arsenal dengan skor 3-1 lewat golnya pada menit ke-81.
Di laga lain, Manchester City berhasil mengalahkan tim asal Meksiko, Club America dengan skor 2-1 di NRG Stadium, Houston. The Citizen unggul lebih dulu lewat gol Kevin De Bruyne (30') sebelum disamakan Henry Marthin pada menit ke-43.
Baca Juga: Momen Messi 'Thailand' Minta Tanda Tangan Messi 'Ori', Videonya Viral
Kemenangan Manchester City kemudian ditentukan oleh Kevin De Bruyne yang memanfaatkan assist Riyad Mahrez jelang babak pertama berakhir.
Sementara Chelsea harus puas bermain imbang 1-1 dengan Charlotte FC dalam laga pramusim di Bank of America Stadium.
Tim asuhan Thomas Tuchel unggul lebih dulu lewat Christian Pulisic (30') sebelum kemenangan di depan mata mereka digagalkan gol Rios Daniel pada menit 90+2'.
Baca Juga: EAFF Bersedia Terima PSSI, Media Malaysia dan Thailand Langsung Heboh
Berikut hasil laga tur pramusim Arsenal, Manchester City dan Chelsea di Amerika Serikat, Kamis (21/7/2022):
(Suara.com/Arief Apriadi)
Baca Juga: Jadwal Taipei Open 2022 Hari Ini: Satu-satunya Wakil Indonesia, Komang Ayu Cahya Dewi Beraksi