chatwithamelia.xyz - Jadwal Liga Inggris 2022/2023 pekan ketiga yang dimulai Sabtu (20/8/2022) malam hingga Selasa (23/8/2022) dini hari WIB. Salah satunya menampilkan bigmacth Manchester United vs Liverpool.
Duel Manchester United vs Liverpool menjadi partai terakhir di matchweek ketiga dan akan dimainkan di Old Trafford atau pada Selasa (23/8/2022) dini hari WIB.
Dua tim elite ini sama-sama tengah dalam kondisi yang tak ideal usai start yang jauh dari harapan di Liga Inggris musim ini.
Manchester United selalu keok dari dua laga awal mereka di Liga Inggris 2022/2023 dan kini terpuruk di dasar klasemen dengan nirpoin dan selisih gol -5.
Sementara itu, Liverpool sedikit lebih baik dari Manchester United. Akan tetapi, hasil dua kali imbang dari dua laga awal untuk tim favorit juara kompetisi tentu sangat mengecewakan bagi The Reds.
Baik Manchester United maupun Liverpool tentu akan sama-sama ngotot untuk meraih kemenangan perdana musim ini.
Setan Merah akan diuntungkan lantaran main di kandang, namun Liverpool rasanya tetap layak untuk diunggulkan untuk pertandingan nanti.
Terlebih, Liverpool mampu pesta gol di Old Trafford di Old Trafford dalam laga Liga Inggris musim lalu dan menang mencolok 5-0.
Sementara itu, pemuncak klasemen sementara Liga Inggris 2022/2023, Manchester City akan melawat ke St. James' Park markas Newcastle pada Minggu (21/8/2022) malam WIB.
Manchester City saat ini mantap di puncak dengan poin sempurna 6, memasukkan 6 gol dari dua laga dan belum kebobolan satu gol pun.
Sementara itu, Newcastle ada di peringkat kelima saat ini dengan 4 angka dari dua laga.
Jadwal Liga Inggris 2022/2023 pekan ketiga sebagai berikut.
Sabtu (20/8/2022):
18:30 WIB - Tottenham vs Wolves
21:00 WIB - Crystal Palace vs Aston Villa
21:00 WIB - Everton vs Nottingham Forest
21:00 WIB - Fulham vs Brentford
21:00 WIB - Leicester City vs Southampton
23:30 WIB - Bournemouth vs Arsenal
Minggu (21/8/2022):
20.00 WIB - West Ham United vs Brighton
20.00 WIB - Leeds United vs Chelsea
22.30 WIB - Newcastle United vs Manchester City
Selasa (23/8/2022)
02.00 WIB - Manchester United vs Liverpool
(Suara.com/Rully Fauzi)