Bangladesh Batal Lawan Argentina di FIFA Matchday Juni 2023, Gara-gara Timnas Indonesia?

Argentina dipastikan tidak akan lawan Bangladesh.

Arif Budi Setyanto | chatwithamelia.xyz
Sabtu, 13 Mei 2023 | 08:20 WIB
Penyerang Argentina, Lionel Messi, mengangkat Trofi Piala Dunia 2022 bersama pendukung usai mengalahkan Prancis di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha pada 18 Desember 2022. (AFP)

Penyerang Argentina, Lionel Messi, mengangkat Trofi Piala Dunia 2022 bersama pendukung usai mengalahkan Prancis di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha pada 18 Desember 2022. (AFP)

Gol.bolatimes.com - Bangladesh dikabarkan mundur dari kesempatan menggelar laga FIFA Matchday melawan Argentina Juni 2023 mendatang. Lantas apakah alasannya karena timnas Indonesia?

Argentina dan Bangladesh memang punya kedekatan. Di sana, tim Tango punya banyak penggemar.

Federasi Sepak Bola Bangladesh (BFF) berusaha memboyong juara Piala Dunia 2022 ke negaranya. Namun, kini Presiden BFF mengumumkan rencana mengundang Argentina batal.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-22 Diuntungkan, Vietnam Tidak Latihan Jelang Semifinal SEA Games 2023

Bukan karena terhalang timnas Indonesia, tapi venue Stadion Nasional Bangabandhu tidak bisa dipakai. Hal itu yang membuat laga Bangladesh melawan Argentina urung terjadi.

"Kami ingin mengatakan kepada mereka (AFA) untuk tidak datang karena stadion tidak siap dipakai buat pertandingan pada waktu itu," ucap Presiden BFF Kazi Salahuddin dikutip dari Newagebd.net, Sabtu (13/5/2023).

"Ya, itu pertandingan telah dibatalkan karena lapangan belum siap. Sebelumnya kami akan menandatangani kontrak (dengan sponsor), kami mengirim surat ke Kementerian, menayakan tentang tempat. Merekamenjawab bahwa stadion belum siap hingga tahun depan. Jadi kami akhirnya tidak menandatangani kontrak," imbuhnya.

Baca Juga: Jadwal Semifinal SEA Games 2023 Hari Ini: Timnas Indonesia U-22 vs Vietnam Main Lebih Dulu

Sementara itu, Argentina sendiri dikabarkan masih akan berkunjung ke Asia. Rumor santernya Lionel Messi dkk bakal melawat ke China dan menghadapi timnas Indonesia.

Rumor ini semakin kencang karena beberapa jurnalis Argentina mengucapkan pertandingan ini kemungkinan besar terjadi. Bahkan tanggal untuk La Albiceleste melawan skuad Garuda disebut akan dilaksanakan 19 Juni 2023 mendatang.

Baca Juga: Profil Kaoru Mitoma, Pemain Jepang Calon Lawan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak