Kemenangan Real Madrid Untuk Benzema dan Zidane

Real Madrid berhasil melakukan hattrick lolos ke babak final di tiga musim terakhir Liga Champions.

Galih Priatmojo | chatwithamelia.xyz
Rabu, 02 Mei 2018 | 14:44 WIB
Real Madrid/Instagram

Real Madrid/Instagram

chatwithamelia.xyz - Real Madrid berhasil melakukan hattrick lolos ke babak final di tiga musim terakhir Liga Champions. Momentum untuk ketiga kalinya ditentukan usai Los Blancos unggul agregat 4-3 atas seteru abadinya Bayern Munchen di leg kedua semifinal Liga Champions dini hari tadi.

Kemenangan ini terasa sangat spesial. Selain jadi pengobat saat gagal di liga domestik sekaligus juga menorehkan prestasi tersendiri bagi El Real sebagai satu-satunya tim yang mampu mencapai laga puncak sebanyak 16 kali selama gelaran Champions.

Di samping itu, kemenangan Real Madrid atas Bayern Munchen dini hari tadi setidaknya telah menandai empat hal penting.

Siapakah orang yang paling bahagia dengan kemenangan Real Madrid yang berhasil lolos ke final Liga Champions? Kalau boleh menebak, Karim Benzema adalah orangnya.

Bisa jadi ia takkan tidur semalam mengingat duo gol yang dilesakkannya ke jala Bayern Munchen. Bagaimana tidak, ini merupakan gol ketiganya sepanjang 12 pertandingan terakhir musim ini di semua kompetisi.

@karimbenzema/Instagram

Jika dihitung dari 22 penampilannya bersama Real Madrid musim ini, Benzema baru mengemas 6 gol. Ini tentu sangat jauh jika dibandingkan torehannya di musim lalu yang berhasil mengoleksi 19 gol di semua kompetisi.

Pemain Timnas Prancis tersebut memang kurang mendapat tempat utama di skuat Los Blancos. Bahkan kepada Marca, Zidane sempat meragukan Benzema bisa tampil maksimal di leg kedua menghadapi Bayern Munchen.

Tetapi pemain berusia 30 tahun tersebut menjawab semua keraguan yang melekat di dirinya. Dua gol yang dilesakkan ke jala Bayern Munchen merupakan pembuktian bahwa dirinya belum habis.

"ini merupakan malam yang sempurna untuk saya dan semua pemain terutama. Saya di sini untuk bekerja keras. Terkadang semua hal berjalan bagus, tetapi di lain waktu tidak," katanya seperti dilansir dari situs Madrid.

Dini hari tadi juga jadi malam yang sempurna bagi Zinedine Zidane. Pelatih yang pernah memperkuat Juventus dan Real Madrid ini telah menyamai rekor yag dipegang Marcelo Lippi ketika membesut Juventus pada periode 1996 hingga 1998 sebagai pelatih yang tiga kali berturut-turut membawa timnya masuk ke final Liga Champions.

"Dengan sepak bola kami mengalami emosi yang indah seperti ini. Sekarang Madrid memiliki kesempatan mempertahankan gelar di Kiev. Kami akan memberikan segalanya di sana," ungkap Zidane dalam situs UEFA.

Namun, di balik euforia yang menghinggapi Madrid, hari itu bukanlah malam yang indah bagi Cristiano Ronaldo. Kutukan mandul di babak empat besar yang menjangkiti Ronaldo tampaknya terbukti.

Seperti pada laga leg pertama pekan lalu, di Santiago Bernabeu, Ronaldo dibuat tak berkutik. Pergerakannya selama 45 menit awal leg kedua sangat tidak leluasa. Ia terhitung hanya mampu menyentuh bola 14 kali. Jumlah ini paling sedikit dibanding para pemain lain yang berlaga saat itu.

@realmadrid/Instagram

Meski begitu, Ronaldo tetap membukukan rekor malam itu. Penampilannya di leg kedua semifinal merupakan laga ke-152 yang pernah dilakoni di Liga Champions. Ia melewati rekor Xavi Hernandez sebagai pemain yang paling sering tampil di pentas paling bergengsi se Eropa tersebut.

Satu orang lagi yang pasti bersedih setelah kemenangan Madrid atas Bayern Munchen yakni Jupp Heynckes. Pelatih gaek skuat Die Rotens ini gagal memenuhi ambisinya untuk menorehkan treble winner ke Allians Arena.

Kekalahan atas Madrid di leg kedua semifinal Liga Champions telah memupus rencananya untuk mempersembahkan trofi bergengsi ketiga sebagai oleh-oleh jelang pensiun.

@fcbayern/Instagram

Meski begitu ia memuji penampilan anak asuhnya malam itu. Ia mengaku tampil di hadapan publik Real Madrid, Lewandowski dkk tampil luar biasa.

"Saya tak mau menunjuk ini kesalahan satu orang saja. Tetapi yang ingin saya tekankan kami menampilkan performa kelas dunia. Sepak bola yang indah. Sudah lama saya tidak melihat Bayern Munchen bermain sebagus ini. Madrid hanya mengandalkan serangan balik," tuturnya.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Anak sekecil itu sudah cetak gol di Euro 2024

boladunia | 10:54 WIB

Venezia bakal jumpa Lazio di Serie A musim 2024/2025.

boladunia | 16:15 WIB

Inilah jadwal perempatfinal Euro 2024

boladunia | 06:42 WIB

Catat jadwal babak 16 besar Euro 2024

boladunia | 10:15 WIB

Teka-teki masa depan Thom Haye dibongkar media Belanda.

boladunia | 19:00 WIB

Gelandang Leverkusen yang sukses meraih gelar Bundesliga dan Piala Jerman, Granit Xhaka sangat berharap bisa membawa kemenangan untuk Swiss dalam laga Grup A melawan Hongaria pada Sabtu malam di Cologne Stadium.

boladunia | 08:47 WIB

Jerman tampil luar biasa, membuat Skotlandia menjadi korban pertama dengan kekalahan telak 1-5 pada pertandingan pembuka Euro 2024 Grup A di Stadion Allianz Arena, Muenchen, Sabtu dini hari WIB.

boladunia | 08:08 WIB

Tiga negara yang memastikan diri lolos ke babak final Euro 2024, yakni Georgia, Ukraina, dan Polandia akan terbang ke Jerman, yang menjadi tuan rumah Euro 2024.

boladunia | 15:18 WIB

Pertandingan Vietnam vs Indonesia akan berlangsung di Stadion My Dinh, Hanoi pada Selasa, (26/3/2024) pukul 19.00 WIB.

boladunia | 20:26 WIB

Deretan laga besar akan tersaji dalam Euro 2024 yang tak lama lagi akan digelar di Benua Biru. Jelang pertarungan bergengsi antar-negara di Eropa ini, ada sejumlah fakta menarik yang layak untuk dikupas.

boladunia | 09:15 WIB

Barcelona terjepit. Klub Catalan itu sudah disebut miskin oleh pemain incarannya. Pengaturan transfer menjadi lebih lancar ketika klub memiliki sumber daya finansial yang pas-pasan.

boladunia | 22:17 WIB

Liverpool memiliki kesempatan besar dalam mencari pengganti Juergen Klopp yang akan segera meninggalkan klub.Xabi Alonso, yang saat itu menjadi pelatih Bayer Leverkusen, pernah menjadi pilihan utama Liverpool.

boladunia | 21:58 WIB

Hasil undian untuk semifinal Piala FA diumumkan sekitar dua puluh lima menit setelah pertandingan Man United vs Liverpool di Old Trafford berakhir pada hari Minggu, tanggal 17 Maret 2024.

boladunia | 20:52 WIB

Striker AC Milan, Olivier Giroud dikabarkan akan merapat ke klub sepakbola asal Amerika Serikat. Saat ini disebutkan jika sang pemain sedang dalam tahap pembicaraan dengan LAFC di Amerika Serikat.

boladunia | 00:05 WIB

Di pertandingan melawan Hellas Verona pada pekan ke-29 Liga Italia, Pulisic mencetak gol penting yang mencatat sejarah bagi klub.

boladunia | 15:00 WIB

Gelaran drawing Europa Conference League 2023/2024 dilakukan di Nyon, Swiss pada Jumat, 15 Maret 2024. Dalam undian ada empat laga akan digelar pada delapan besar.

boladunia | 21:19 WIB

Detik-detik menegangkan terjadi ketika VAR melakukan tinjauan intensif untuk memastikan keabsahan gol tersebut, menciptakan ketegangan dan euforia di seluruh stadion.

boladunia | 07:00 WIB

Dalam pertandingan tersebut, Simone Inzaghi's squad mencetak gol melalui kontribusi Mateo Darmian, Lautaro Martinez, Federico Dimarco, dan Davide Frattesi, mengumpulkan total 69 poin, unggul 12 poin dari Juventus yang menempati posisi kedua dengan 57

boladunia | 06:15 WIB
Tampilkan lebih banyak