chatwithamelia.xyz - Perseteruan antara Lionel Messi dan Federasi Sepak Bola Amerika Selatan (Conmebol) memasuki babak baru. Usai La Pulga didenda puluhan juta, Conmebol dilaporkan menambah hukuman larangan bermain dengan Timnas Argentina.
Seperti diketahui, kasus tersebut bermula saat Messi menilai Copa America tahun ini banyak diatur untuk memenangkan Brasil. Bahkan dia menuding jika wasit terlibat korupsi.
Imbasnya, penyerang 32 tahun itu dilarang bermain satu pertandingan. Bahkan, kapten tim Tango itu harus membayar denda 1.500 dollar atau setara Rp 21 juta tanpa kemungkinan mengajukan banding.
Baca Juga: Tuduh Conmebol Korupsi, Lionel Messi Diganjar Denda, Segini Besarnya
Namun menurut Sportskeeda, Conmebol sedang mempertimbangkan untuk memperpanjang larangan bermain bagi Messi. Dikabarkan, Conmebol bakal melarang bintang Barcelona itu memperkuat Timnas Argentina hingga enam bulan ke depan.
Larangan tersebut jelas mengancam karier Messi di sepak bola internasional. Kendati demikian, Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) telah mendorong Messi mengambil sikap dengan melayangkan maaf ke Conmebol.
Namun, hingga kini Lionel Messi belum memberikan pernyataan resmi untuk menangguhkan ancaman tersebut.
Baca Juga: Lionel Messi Diminta Buat Permohonan Maaf kepada Conmebol