chatwithamelia.xyz - Bintang Juventus, Cristiano Ronaldo, ternyata belum bisa sepenuhnya move-on dari mantan klubnya, Real Madrid. Ia memiliki rencana untuk kembali ke Ibu kota Spanyol tersebut suatu hari nanti.
Real Madrid memiliki kesan mendalam bagi seorang Ronaldo. Maklum, ia sempat merasakan suka dan duka bersama Los Blancos selama sembilan tahun lamanya. Di klub tersebut, ia juga berhasil memenangkan empat Ballon d'Or.
Pada musim panas 2018, Ronaldo memutuskan bergabung Juventus untuk mencari tantangan baru. Perjalan kariernya di Italia pun berjalan cukup mulus dengan berhasil mengemas 28 gol dan memenangkan Scudetto.
Baca Juga: Memanas, Tim Persib Bandung Diganggu Petasan Jelang Lawan Arema FC
Namun, kepindahannya ke Juventus tidak lantas membuat Ronaldo melupakan Real Madrid. Bahkan, ia memiliki niatan untuk kembali ke Santiago Bernabeu suatu hari nanti. Harapan itu dirinya ungkap ketika mendapat penghargaan Marca Leyenda di Madrid.
"Trofi ini akan berada di tempat yang sangat bagus di museum saya. Madrid itu istimewa. Saya sering bepergian, tetapi tidak banyak kota seperti Madrid. Banyak dari penghargaan ini berasal dari apa yang saya lakukan di Madrid," kata Ronaldo, dikutip dari Marca.
"Ini adalah trofi Spanyol dan saya merasa sangat terhormat [untuk menerimanya]. Terima kasih kepada semua orang yang telah membantu saya mencapainya. Ini adalah kebanggaan bagi saya. Dan saya berharap untuk segera kembali ke Madrid," imbuhnya.
Baca Juga: Jelang Duel Panas Arema FC Vs Persib Bandung, Ini Statistik Kedua Tim
Ronaldo sudah mencetak 450 gol dan 131 assist selama berseragam Real Madrid. Torehan itu mengantarkan Los Blancos memenangkan berbagai gelar, termasuk empat trofi Liga Champions.