chatwithamelia.xyz - Penyerang muda Salzburg, Erling Braut Haaland sukses menyamai rekor mantan bintang Manchester United, Wayne Rooney dan mantan pemain Real Madrid, Raul usai mencetak gol di Liga Champions.
Salzburg FC menggulung habis KRC Genk dengan skor 6-2 pada laga perdana Liga Champions 2019/20 di Stadion Red Bull Arena, Austria, Rabu (18/9/2019) dini hari WIB.
Terdapat hal menarik pada pertandingan dua klub tersebut. Salah seorang penyerang muda Salzburg, Erling Haaland menorehkan banyak rekor dalam semalam. Pihaknya menjadi pemain muda ketiga yang sukses mencetak tiga gol beruntun pada debut pertamanya bermain di Liga Champions.
Baca Juga: Berikut Jadwal Pertandingan Liga Champions Malam Ini Hingga Dini Hari Nanti
Dikutip dari Opta Joe, pemain berusia 19 tahun ini menyamai rekor milik Wayne Roone dan Raul yang juga menjadi pemain muda pencetak hattrick di debut pertamanya pada Liga Champions.
Wayne Rooney sukses menorehkan rekor tersebut di usia yang ke 18 tahun saat menghadapi Fenerbahce pada 2004 silam. Sedangkan Raul membuat rekor tersebut pertama kali di usianya yang ke 18 tahun pada 1995.
Tak hanya menjadi pemain ketiga yang menorehkan prestasi mencengangkan tersebut. Haaland juga menjadi pemain ketiga yang berhasil menciptakan gol di dua menit pertamanya saat laga bergulir di Liga Champions.
Baca Juga: John Stones Harus Menepi, City Krisis Pemain Bertahan Jelang Lawan Shakhtar
Namanya bersanding dengan Andreas Moller (Borussia Dortmund) tahun 1995 dan Eliaquim Mangala (Standard Liege) pada 2009 silam.
Berkat performanya yang luar biasa, Haaland membawa klub ke peringkat pertama di klasemen sementara Grup E Liga Champions 2019/20.
Salzburg berada satu grup dengan Liverpool, Napoli dan juga KRC Genk.
Baca Juga: Anceloti Katakan Ini Usai Napoli Hajar Liverpool di Liga Champions