chatwithamelia.xyz - Real Madrid membuat rekor baru. Los Blancos kini tercatat sebagai institusi olahraga pertama yang follower-nya di Instagram mencapai 100 juta pengikut. Angka tersebut menunjukkan jika eksistensi Real Madrid terus tumbuh di media sosial.
Tembus 100 juta followers di Instagram, Real Madrid mengungguli Barcelona yang beberapa tahun lalu lebih dominan. Follower Barcelona di Instagram saat ini baru mencapai 97,7 juta.
Sukses Madrid tersebut ditandai dengan unggahan video yang diposting di akun Instagram, Twitter dan media sosial lainnya.
Baca Juga: Profil Paul Pogba, Dikritik usai Timnas Prancis Tersingkir dari Euro 2020
We’ll never stop making history!
— Real Madrid C.F. (@realmadriden) June 29, 2021
First sports franchise
Third brand in the world#HalaMadrid | #RealFootball pic.twitter.com/rQFttjfMGw
Dalam video tersebut terdapat cuplikan pertandingan, foto-foto sukses pemain di beragam ajang dan reaksi fans yang terekam di akun Real Madrid CF.
Video tersebut ditutup dengan ucapan terima kasih kepada Madridista-- julukan fans Madrid-- di seluruh dunia.
Baca Juga: 5 Pemain Indonesia yang Gabung Klub Rival, Terbaru Marc Klok
Los Blancos juga memiliki 37,6 juta pengikut di Twitter dan 111 juta pengguna Facebook. Pada Agustus 2017, mereka menjadi lembaga olahraga pertama yang melewati 100 juta pengikut di Facebook juga.
"Tonggak sejarah terbaru ini menegaskan daya tarik kami di seluruh dunia dan pertumbuhan berkelanjutan serta popularitas klub kami," bunyi pernyataan Real Madrid di laman resminya.
"Kami berterima kasih atas kesetiaan dan kasih sayang Anda."
Baca Juga: Profil Barito Putera, Klub yang Lahir karena Nazar dan Berawal dari Tarkam
"Real Madrid terus bekerja pada transformasi digital kami yang memungkinkan kami untuk mengirimkan citra dan nilai-nilai klub kami kepada semua penggemar kami."
(Syaiful Rachman)
Baca Juga: Inggris Kalahkan Jerman, 'Jurgen Klopp' Selebrasi di Luar Stadion